NBA: Sikat Mavericks, Warriors Akhiri Keterpurukan

Warriors sempat tertinggal di kuarter pertama.

oleh Thomas diperbarui 09 Feb 2018, 13:00 WIB
Stephen Curry (baju hitam) melepaskan tembakan saat Warriors menghajar Mavericks (AP)

Liputan6.com, Oakland- Juara bertahan Golden State Warriors berhasil bangkit dari dua kekalahan beruntun di NBA 2017-2018. Pasukan Steve Kerr menghajar Dallas Mavericks 121-103,Kamis (8/2/2018) atau Jumat (9/2/2018) siang WIB.

Warriors pada laga laga sebelumnya harus mengakui keunggulan Oklahoma City Thunder dan Denver Nuggets. Bahkan saat kalah dari Thunder, Warriors terpaut 20 angka.  

Main di ORACLE Arena, bayang-bayang kekalahan sempat menghantui fans Warriors. Pasalnya Stephen Curry dan kawan-kawan terlambat panas. Mereka tertinggal 23-33 di kuarter pertama.

Di kuarter dua, Warriors bisa bangkit. Dimotori Kevin Durant dan Stephen Curry, Warriors mampu membuat skor sama kuat 60-60 saat jeda babak pertama.

Warriors makin percaya diri di kuarter tiga. Hasilnya mereka melesat dengan keunggulan delapan poin. Kuarter empat pun menjadi lebih mudah bagi Warriors. Durant cs tak lagi terbendung sehingga menang dengan selisih 18 poin.


Curry-Durant

Durant jadi mesin angka Warriors di laga ini dengan 24 poin dan sembilan rebound. Curry menyusul dengan membuat 20 angka.

Adapun di kubu Mavericks, rookie Dennis Smith Jr menghasilkan 22 poin. Dirk Nowitzki membuat double-double dengan 16 poin dan 11 rebound.

Untuk berlangganan League Pass, klik di sini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya