Ada yang Hilang di Trailer Film Venom, Netizen Bingung

Film Venom yang dijadwalkan rilis tahun ini, Sony Pictures membocorkan gambaran cerita anti-hero ini.

oleh Ine Yulita Sari diperbarui 09 Feb 2018, 20:40 WIB
Film Venom yang dijadwalkan rilis tahun ini, Sony Pictures membocorkan gambaran cerita anti-hero ini (Youtube / Sony Pictures Entertainment)

Liputan6.com, Jakarta Trailer perdana Venom, film yang mengangkat karakter 'symbiote' dari Spider-Man, baru saja dirilis. Jelang beberapa bulan sebelum merilis Venom, Sony Pictures membocorkan gambaran cerita film anti-hero yang akan rilis akhir tahun ini.

Venom ini dibintangi oleh aktor Tom Hardy yang menjadi anti-hero Eddie Brock, yang tubuhnya terinfeksi oleh alien symbiote. Alien symbiote tersebut memberikan Eddie Brock kekuatan seperti Spider-Man. Venom ini sendiri dikenal sebagai musuh bebuyutan Spider-Man.

 


Trailer Film

Film Venom yang dijadwalkan rilis tahun ini, Sony Pictures membocorkan gambaran cerita anti-hero ini (Youtube / Sony Pictures Entertainment)

Dalam trailer yang berdurasi 1 menit 44 detik tersebut, Sony Pictures hanya memperlihatkan sekilas kisah masa lalu Tom Hardy sebagai Eddie Brock, tapi bukan sebagai Venom. Penonton bisa melihat sekilas entitas alien yang pada akhirnya akan menjadi peran utama di film, tapi tidak menjadi seorang Venom.

Sutradara Ruben Fleischer tampaknya masih menyimpan plot cerita Venom rapat-rapat. Karena sama sekali tidak menampilkan sosok Venom di trailer, warganet pun menjadi heran dengan 'hilangnya' sang tokoh penting film dari trailer tersebut. 

 

 


Komentar Warganet

Film Venom yang dijadwalkan rilis tahun ini, Sony Pictures membocorkan gambaran cerita anti-hero ini (Youtube / Sony Pictures Entertainment)

Warganet ramai mengomentari trailer tersebut karena dinilai tidak menunjukkan sosok Venom sedikit pun. Malah trailer ini dinilai lebih baik mengambil gambar dari film Spiderman 3 dan dijadikan trailer daripada trailer yang dikeluarkan oleh Sony Pictures.

"Ketika trailer Venom tapi tidak terdapat Venom di dalamnya," cuit reporter CTV News lewat akun @joshkelliott.

"Uhhh... apakah mereka melupakan sesuatu?? #Venom," kata pemilik akun @800lbProds.

"Seseorang perlu mengedit pengambilan gambar venom dari spiderman 3 dan memperbaiki trailer "teaser" sampah ini," tutur pengguna akun @TheFallenTitan.

 


Ada Cameo Tom Holland?

Spider-Man: Homecoming. (Marvel Studios / Sony Pictures)

Sementara itu, para penggemar sendiri masih banyak yang bertanya-tanya apakah Venom akan menjadi bagian dari waralaba Marvel Cinematic Universe (MCU) atau tidak. Terutama ketika mengetahui bahwa film ini digarap oleh Sony Pictures tanpa campur tangan Marvel Studios.

Namun, ada selentingan bahwa Tom Holland, pemeran Peter Parker atau Spider-Man yang bergabung dalam MCU, akan tampil sebagai cameo dalam film ini. Tak hanya itu, ada rumor bahwa film ini akan bersinggungan dengan Spider-Man: Homecoming. 

Benar atau tidaknya, bisa kita saksikan saat film ini dirilis pada 5 Oktober 2018 mendatang. 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya