Darwan, Pimpin PKPI Lampung Utara 2011-2016

Darwan, BBA, terpilih menjadi Ketua Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Lampung Utara periode 2011–2016, melalui Konferensi Kabupaten (Konferkab) yang digelar di Sekretariat PKPI Lampura, Sabtu (9/4).(Pengirim: Feaby Handana)

oleh Liputan6 diperbarui 10 Apr 2011, 09:00 WIB
Citizen6, Kotabumi: Darwan, BBA, terpilih menjadi Ketua Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Lampung Utara periode 2011–2016, melalui Konferensi Kabupaten (Konferkab) yang digelar di Sekretariat PKPI Lampura, Sabtu (9/4).

Dalam pemilihan yang dilakukan secara tertutup ini, Darwan berhasil meraih 13 suara mengungguli dua lawannya Dedi Andriyanto, S.Pd, yang hanya mendapat dukungan tiga suara, dan Porhan calon lainnya hanya berhasil mendapat dukungan satu suara, sedangkan satu suara dinyatakan abstain.

Usai terpilih menjadi ketua PKPI yang baru, Darwan mengatakan, dirinya akan mengemban amanah partai dengan sebaik-baiknya, serta akan menjaga kepercayaan yang diberikan seluruh kader partai kepadanya. “Saya tahu tugas menjadi ketua partai memang sangat berat, tetapi karena ini adalah bentuk kepercayaan dan amanah yang diberikan oleh seluruh kader partai maka, meskipun berat, tetap akan saya jalankan dengan sebaik-baiknya,” ujar Darwan.

Dikatakan, dalam waktu dekat dirinya akan melakukan konsolidasi partai, yakni membentuk kepengurusan mulai dari tingkat DPC atau Kecamatan hingga ke tingkat Desa atau Ranting. Sementara itu, untuk membesarkan nama partai kata dia, pihaknya akan memberikan perhatian khusus kepada masyarakat yang terkena musibah atau bencana alam. “Termasuk kalau ada warga sakit, namun mereka tidak mampu untuk berobat, dirinya siap memberikan perhatian atau bantuan, sehingga mereka tertolong,” ujar dia.

Menurut Darwan, dalam upaya membesarkan nama partai, memang membutuhkan strategi termasuk memberikan perhatian kepada masyarakat kecil yang tidak mampu. “Kita akan merebut hati masyarakat kecil, karena sesungguhnya mereka patut diperhatikan sebagai strategi politik dalam membangun dan membesarkan partai,” jelas dia.

Sementara itu Dedi Andriyanto, S.Pd, calon lainnya yang tidak terpilih mengatakan meski tidak terpilih menjadi ketua partai namun dirinya mengaku puas, karena demokrasi dalam tubuh PKPI sudah berlangsung secara utuh yakni melalui voting tertutup. “Saya sangat puas karena ini merupakan hasil demokrasi yang harus diterima,” kata Dedi.

Dia juga berjanji akan tetap mendukung program kerja ketua terpilih, sebagai bukti loyalitasnya kepada PKPI Lampura. “Saya akan setia dengan PKPI sampai kapan pun termasuk pemilu ke depan saya akan tetap mencalonkan diri dari PKPI,” janji dia.

Diketahui, konferkab PKPI Lampung Utara untuk memilih ketua tingkat kabupaten itu diikuti oleh tiga orang calon, yakni Darwan, BBA, Dedi Andriyanto dan Porhan. Untuk memilih ketua, pihak panitia memberikan hak pilih kepada 16 orang pengurus tingkat kecamatan yang ada, satu orang berasal dari dari DPK atau tingkat Kabupaten dan satu orang dari DPP atau tingkat provinsi sesuai dengan tatib dan AD/ART PKPI. (Pengirim: Feaby Handana)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya