Ibu Jadi Korban Ledakan Gas, Perempuan Ini Histeris

Korban, Grace Alim yang juga pemilik rumah dilarikan ke rumah sakit terdekat akibat terluka bakar cukup parah saat ledakan terjadi.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 15 Feb 2018, 08:40 WIB

Fokus, Bogor - Jalur gas alam di Komplek Cimanggu Residen, Kota Bogor, Jawa Barat Rabu siang meledak dan mengakibatkan  11 rumah rusak dengan sebuah rumah diantaranya rusak parah. Selain itu, seorang ibu terluka bakar serius hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Kamis (15/2/2018), anak korban tak bisa menahan tangis mengetahui ibunya menjadi korban ledakan tersebut. perempuan ini histeris tak bisa menahan tangis. Ia juga syok mendapati rumahnya di komplek Cimanggu Residen, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor luluh lantak diguncang ledakan yang bersumber dari jalur pipa gas alam.

Korban, Grace Alim yang juga pemilik rumah dilarikan ke rumah sakit terdekat akibat terluka bakar cukup parah saat ledakan terjadi. Grace berhasil keluar rumah menyelamatkan diri begitu ledakan terjadi.

"Saya benar jatuh ya suaranya keras, kemudian saya lari keluar pager rumah C2 itu sudah rubah saya langsung lari ke rumah depan," ungkap Indria salah satu warga.

Menurut petugas kepolisian yang langsung melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi, peristiwa bermula saat Grace Alim pulang dari bepergian dan mencium bau gas begitu memasuki rumah.

Dari hasil pemeriksaan petugas kepolisian dan tim teknis dari perusahaan gas negara (PGN) diduga ledakan berasal dari jalur pipa gas alam yang bocor. Sedikitnya 11 rumah mengalami kerusakan akibat ledakan dengan dua diantaranya termasuk rusak berat. Ledakan juga merusak tiga mobil yang terparkir di sekitar lokasi. Petugas lalu mengamankan sejumlah barang bukti berupa pipa, selang, dan besi regulator.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya