Banjir 30 Sentimeter Rendam Kawasan Sunter

Banjir merendam sejumlah wilayah. Salah satunya di kawasan Sunter, Jakarta Utara.

oleh Rita Ayuningtyas diperbarui 15 Feb 2018, 13:52 WIB
Banjir di Sunter, Jakarta Utara. (Twitter BPBD DKI Jakarta)

Liputan6.com, Jakarta - Banjir merendam sejumlah wilayah. Salah satunya di kawasan Sunter, Jakarta Utara. Jalanan di wilayah itu dikepung banjir hingga 30 sentimeter.

"Jl. Gaya Motor, Sunter. Jakut. Setinggi 10 s.d 30 cm," tulis BPBD DKI Jakarta dalam akun Twitternya, Kamis (15/2/2018).

Traffic Management Center Polda Metro Jaya pun menginformasikan hal yang sama. Banjir menggenangi jalur lambat di depan CMNP, Jalan Yos Sudarso, Sunter.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta pun mengimbau agar masyarakat berhati-hati jika berkendara di daerah yang banjir itu.

"Diimbau kepada masyarakat yang akan melalui daerah tersebut harap berhati-hati dan mencari jalan alternatif lain," info BPBD DKI.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya