Gelandang Persebaya Ungkap Kesan Gabung Timnas Indonesia U-23

Bagaimana kesan gelandang Persebaya, Nelson Alom, gabung kali pertama dalam TC Timnas U-23?

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 19 Feb 2018, 16:12 WIB
Ilija Spasojevic (tengah), Nelson Alom (kanan), M. Ridho saat berbincang dengan pelatih Luis Milla sebelum sesi latihan di Lapangan A,B,C, Senayan, Jakarta (18/2/2018). Latihan ini merupakan persiapan Asian Games 2018. (Bola.com/Nick Hanoatubun)

Jakarta - Gelandang Persebaya Surabaya, Nelson Alom, mengaku mengalami sedikit kesulitan beradaptasi dengan juniornya dalam sesi pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23. Meski begitu, pemain 27 tahun itu menatap antusias sesi latihan yang diberikan tim pelatih yang dipimpin Luis Milla.

"Pasti senang dan antusias karena ini pertama kali bergabung dengan teman-teman di timnas. Bagi saya, ini merupakan pengalaman berharga," kata Nelson Alom kepada wartawan di Lapangan ABC Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (19/2/2018).

"Ya, pastinya ada sedikit kesulitan beradaptasi. Sebab, adik-adik sudah lama bermain bersama, sedangkan saya baru gabung. Jadi, saya yang harus menyesuaikan dengan mereka," ucap Nelson.

Baca Juga

  • Komentar Luis Milla tentang Rencana 2 Uji Coba Tandang Timnas U-23
  • Diawasi Luis Milla, Hanis Saghara Merasakan Sensasi Berbeda
  • Marseille 1-0 Bordeaux | Liga Prancis | Highlight Pertandingan dan Gol-gol

Nelson Alom menjadi satu di antara pemain senior yang dipanggil ke TC Timnas Indonesia U-23 proyeksi Asian Games 2018. Nelson Alom ditemani lija Spasojevic (Bali United) dan Andritany Ardhiyasa (Persija Jakarta).

Nelson Alom mengaku bangga bisa mendapatkan kesempatan dilatih langsung Luis Milla. Eks pemain Persipura Jayapura itu berjanji akan memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia U-23.

"Pelatih baik sekali dan sangat ramah terhadap pemain. Saya senang bisa ikut latihan di sini. Pastinya, saya ingin memberikan yang terbaik untuk timnas agar dapat dipanggil terus," ujar Nelson Alom.

Timnas Indonesia U-23 akan menjalani pemusatan latihan di Jakarta sampai 25 Februari 2018. Febri Hariyadi dkk. juga dijadwalkan memiliki dua laga uji coba, pada 21 dan 25 Maret 2018 melawan Singapura dan Filipina, demi mematangkan persiapan menuju Asian Games 2018.

Sumber: Bola.com

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya