FOTO: Menyulap Lahan Bekas Tambang Menjadi Taman Bukit Daun

Sebuah lahan bekas tambang batu kapur milik Semen Indonesia disulap menjadi Taman Bukit Daun di Tuban, Jawa Timur.

oleh Fery Pradolo diperbarui 22 Feb 2018, 19:20 WIB
Menyulap Lahan Bekas Tambang Menjadi Taman Bukit Daun
Sebuah lahan bekas tambang batu kapur milik Semen Indonesia disulap menjadi Taman Bukit Daun di Tuban, Jawa Timur.
Objek wisata Taman Bukit Daun dari ketinggian yang terletak di Desa Sumberarum, Tuban, Jawa Timur, Kamis (22/2). Taman yang menyerupai bentuk daun berada 18 km dari Kota Tuban dibangun pada akhir Desember 2016. (Liputan6.com/Pool/Eko)
Siswa sedang berswafoto di objek wisata taman bukit daun Desa Sumberarum, Tuban, Jawa Timur, Kamis (22/2). Taman yang menempati lahan seluas 1.000 m2 dibangun di atas lahan bekas tambang batu kapur Semen Indonesia. (Liputan6.com/Pool/Eko)
Siswa berjalan di objek wisata taman bukit daun Desa Sumberarum, Tuban, Jawa Timur, Kamis (22/2). Taman yang dibangun Semen Indonesia memiliki 10 tanaman langka seperti kawista, damar, gaharu, ulin, duwet dan tanaman jenis obat. (Liputan6.com/Pool/Eko)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya