Begini Cara Terbaik Atur Duit Menurut Zodiak, Kamu yang Mana?

Tahukah kamu ternyata lambang zodiak juga dapat memengaruhi cara mengelola uang. Ini kata zodiak terkait caramu mengelola keuangan.

oleh Fitriana Monica Sari diperbarui 27 Feb 2018, 06:15 WIB
Keputusan pengelolaan uang yang terbaik tergantung dari kepribadian setiap zodiak. (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - Merasa bermasalah untuk mengatur keuangan yang baik? Lalu, sudahkah mengoreksi caranya agar keuangan dapat terencana?

Untuk mengeceknya, coba kamu hitung berapa banyak aset yang sudah dimiliki saat ini. Selain itu, bisa diukur dengan seberapa sering kamu kehabisan uang sebelum akhir bulan. Biasanya yang paling umum ditemukan adalah kebiasaan membeli barang-barang yang tidak terlalu dibutuhkan.

Nah, tahukah kamu ternyata lambang zodiak juga dapat memengaruhi cara mengelola uang. Ditulis dari Swara Tunaiku, ini kata zodiak terkait caramu mengelola keuangan.

1. Capricorn

Capricorn dikenal mampu mengatur finansialnya dengan baik. Pada dasarnya, mereka bukan tipe orang yang mudah tergiur untuk belanja. Mereka justru cenderung sangat perhitungan dengan uangnya.

2. Aquarius

Sayang sekali, kemampuan Aquarian dalam mengelola keuangan tergolong sangat buruk. Pasalnya, Aquarian umumnya suka memperhatikan penampilan sehingga selalu tergoda dengan barang branded. Terlebih, hobinya mentraktir teman-teman juga jadi masalah bagi Aquarian untuk menghemat uang.

3. Pisces

Pisces suka merawat diri. Saat belanja, mereka juga bukan tipe orang yang memperhitungkan harga atau manfaatnya. Tak jarang, mereka jadi boros gara-gara hal ini, bahkan bisa sampai gali lubang tutup lubang. Tapi, untungnya mereka cukup cerdas dalam mengelola investasi. Memilih beberapa investasi sebagai tabungan masa depan.


Aries, Taurus, Gemini

Saat mendadak kaya, bukan berarti Anda harus menghamburkan uangnya, namun siasati cara mengelolanya untuk tabungan di hari tua.

4. Aries

Ketika belanja, Aries cenderung impulsif. Tapi, mereka cukup bijak dengan cara membeli barang yang lebih mahal tapi awet alih-alih barang murah yang mudah rusak. Jadi, sisanya bisa difokuskan ke tabungan. Mereka ini juga termasuk mandiri dalam mengelola keuangan.

5. Taurus

Taurus punya kemampuan mengelola keuangan yang cukup baik. Mereka juga pandai menganalisa waktu yang pas dan produk yang tepat untuk berinvestasi.

6. Gemini

Gemini termasuk pekerja keras. Tidak heran, kebanyakan para gemini memiliki pekerjaan sampingan untuk menambah penghasilan. Ini dilakukan demi memenuhi kebutuhannya yang tergolong besar.


Cancer, Leo, Virgo

Tidak ada kata terlambat untuk mengelola uang secara bijak. Perilaku hemat bisa dimulai dengan mengurangi pembelian barang yang tidak terlalu penting. (Image: Freepik)

7. Cancer

Warga Cancer adalah emotional spender, jadi kamu harus pandai-pandai mengendalikan diri saat berbelanja. Bila tidak, sifat yang tidak baik ini cepat membuatmu kehabisan uang.

8. Leo

Zodiak berlambang singa ini juga punya kemampuan mengelola keuangan yang kurang baik. Warga Leo umumnya punya selera dan gengsi yang tinggi, sehingga mereka mudah mengeluarkan uang lebih dari yang dibutuhkan. Maka, tak heran jika gaji mereka kerap habis sebelum akhir bulan.

9. Virgo

Virgo termasuk orang yang cermat dalam mengelola keuangannya. Mereka punya gaya hidup yang hemat, sehingga bisa menabung setiap bulan secara rutin.


Libra, Scorpio, Sagitarius

foto: lifehack.org

10. Libra

Libra disebut memiliki kemampuan yang fleksibel. Saat memiliki uang, biasanya paling tidak tahan untuk membelanjakan. Tetapi, ketika uangnya tersisa sedikit, para bintang Libra sanggup berhemat dan bertahan hingga gajian berikutnya.

11. Scorpio

Urusan mencari uang, kaum Scorpio juga termasuk pekerja keras seperti halnya Gemini. Namun, mereka tidak sungkan-sungkan untuk membelanjakan uang yang sudah susah payah dikumpulkan demi menyenangkan dirinya.

12. Sagitarius

Zodiak yang satu ini suka mengeksplorasi hal-hal baru. Maka, tidak heran bila uang mereka lebih sering dihabiskan untuk menikmati pengalaman baru, termasuk traveling. Mereka juga tak segan mengeluarkan uang melebihi anggaran yang ditentukan.

Nah, setelah mengetahui bagaimana sifat zodiakmu terkait urusan uang, kini saatnya kamu introspeksi dan memperbaiki caramu mengatur keuangan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya