Joanna Alexandra Sampai Jual Mobil untuk Biaya Pengobatan Anak

Anak keempat Joanna Alexandra terkena penyakit langka bernama dislepsia.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 28 Feb 2018, 19:30 WIB
Joanna Alexandra (Adrian Putra/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai orangtua, Joanna Alexandra bersama suaminya, Raditya Oloan, berjuang habis-habisan untuk memulihkan kesehatan anak mereka, Ziona Eden Alexandra.

Anak keempat Joanna Alexandra itu diketahui terserang penyakit langka bernama dislepsia. Penyakit tersebut menyerang fungsi pernapasan dan posisi kaki yang belum sempurna pada putri Joanna Alexandra.

 

 

 


Saksikan video berikut ini


Suntikan Belasan Juta Rupiah

Joanna Alexandra bersama suami dan anak. (Instagram)

Raditya Oloan, suami Joanna Alexandra menuturkan, pengobatan putrinya bisa menelan angka jutaan rupiah.

"Waduh yang dikeluarin banyak banget ya. Kita tes darah saja itu 13 juta rupiah untuk sekali tes, baru tes darah. Belum yang lain," ujar Raditya Oloan ditemui di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (28/2/2018).


Belum Termasuk Dokter

Joanna Alexandra (Instagram/joannaalexandra)

Joanna Alexandra mengatakan, biaya belasan juta yang dikeluarkan untuk sekali mengobati putrinya masih sebatas urusan laboratorium. 

"Belum biaya dokter yang seminggu bisa tiga sampai empat kali. Plus terapinya banyak banget sih sebenarnya," Joanna Alexandra menimpali.


Jual Mobil

Joanna Alexandra temani si kecil yang sedang tidur (Foto: Instagram)

Joanna Alexandra dan Raditya Oloan bahkan rela menjual harta benda miliknya demi kesembuhan buah hatinya.

"Kita sampe jual mobil untuk Zio. Banyak hal yang kami korbankan juga sih. Beberapa tunggakan juga terjadi di keluarga kita. Tapi kita tetap happy untuk semua, kalau sampai harus jual rumah, akan kita jual," Raditya Oloan menambahkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya