Bukan di Jakarta, Band Rock Legendaris Europe Akan Manggung di Boyolali

Konser Europe akan berlangsung pada 15 Mei 2018 mendatang dalam rangka Volcano Rock Festival.

oleh Aditia Saputra diperbarui 01 Mar 2018, 14:40 WIB
Bupati Seno Samodro bersama dengan Anas Syahrul Alimi dari Jogjarockarta

Liputan6.com, Jakarta Grup band rock legendaris, Europe bakal konser di Indonesia. Grup band yang terkenal dengan lagu hits 'The Final Countdown' itu bukan konser di Jakarta, melainkan di kota Boyolali, Jawa Tengah. Konsernya sendiri akan berlangsung pada 15 Mei 2018 mendatang dalam rangka Volcano Rock Festival.

Kedatangan Europe diumumkan secara resmi oleh Bupati Boyolali, Seno Samodro. Menurutnya, kedatangan Europe bisa lebih membuat kota Boyolali terkenal diluar negeri.

"Sejak lama saya ingin menghadirkan artis kelas dunia di Boyolali dan bisa terlaksana. Saya senang sekali, The Final Countdown bisa datang ke sini. Band legendaris dari anak kecil sampai dewasa tahu lagunya," ujar Seno Samodro saat jumpa pers di rumah dinas Pendopo Alit, Boyolali, Jawa Tengah, Rabu (28/2/2018).

Europe akan konser di stadion Pandanarang, Boyolali. Untuk kapasitasnya sebetulnya mampu menampung sekitar 60 ribu penoton. Namun, dalam konser ini hanya ditargetkan 25 ribu penonton saja, untuk membuat para penonton nyaman.

 

 

 


Tanpa APBD

Bupati Boyolali Seno Samodro bersama dengan Anas Syahrul Alimi dari Jogjarockarta

 

Kedatangan Europe sendiri memang murni atas pembiayaan dari iklan. Seno Samodro membantah jika menggunakan dana APBD Boyolali. Dirinya yang juga penggagas konser ingin lebih memperkenalkan kota Boyolali.

"Kita tidak mencari keuntungan untuk hal ini. Panitia nombok pastinya, kegiatan ini lebih untuk mebranding Boyolali sebagai kota yang nyaman untuk ditempati," ujar Seno Samodro.

 


Dibuka Godbless

Godbless (Reza Kuncoro)

 

Untuk penampilannya nanti, Europe akan dibuka oleh band legendaris Indonesia, Godbless. Godbless sendiri sudah sering tampil di Boyolali. Pihak Europe sendiri tidak keberatan penampilannya dibuka oleh Ahmad Albar dkk.

"Kami sudah diskusi, dan pihak Europe memberi izin untuk share panggung sama band Indonesia. Akhirnya, kami memilih God Bless," kata Anas Syahrul Alimi sebagai event consultant di tempat yang sama.

"Saya pribadi dekat dengan personel God Bless. Mereka juga sering main di Boyolali. Makanya saya ajak mereka jadi penampilan spesial di Volcano Rock Fest 2018," tambah Seno Samodro.

 


Event Volcano Rock Festival

Europe

 

Volcano Rock Fest 2018 yang digelar di Boyolali merupakan konser musik berkelas internasional yang digagas sang Bupati. Acaranya dimaksud untuk menghibur masyarakat sekaligus mengenalkan Boyolali ke dunia luar.

Oleh karena tujuannya adalah menghibur, maka tiket festival tersebut dijual cukup murah. Mulai dari Rp 75 ribu, Rp 125 ribu, Rp 150 ribu, Rp 250 ribu, hingga Rp 500 ribu.

"Kita tak boleh membenci gunung Merapi, maka dari itu dinamakan Volcano. Karena gunung Merapi memberikan berkah," pungkas Seno Samodro.

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya