Stres Terlalu Banyak PR dari Sekolah, Bocah Lompat dari Gedung Lantai 15

Seorang gadis sekolah dasar berusaha mengakhiri hidupnya dengan melompat dari apartemen lantai 15 karena stres dengan PR yang terlalu banyak.

oleh Sulung Lahitani diperbarui 02 Mar 2018, 21:04 WIB
Seorang gadis sekolah dasar berusaha mengakhiri hidupnya dengan melompat dari apartemen lantai 15 karena stres dengan PR yang terlalu banyak. (Doc: Shanghaiist via Medium)

Liputan6.com, Jakarta - Seorang gadis sekolah dasar di Tiongkok berusaha mengakhiri hidupnya dengan melompat dari apartemen lantai 15 tempat tinggalnya karena stres tak bisa menyelesaikan pekerjaan rumahnya. Untungnya, usahanya tersebut gagal.

Sebuah video yang tersebar di media sosial menunjukkan menit-menit bagaimana bocah yang stres itu berusaha bunuh diri. Anak gadis yang tak disebutkan namanya itu awalnya duduk di jendela sebuah bangunan di lantai 15 di Fuzhou, Provinsi Jiangxi, Tiongkok. Ia menjuntaikan kakinya dari langkan sebelum memutuskan posisi yang tepat.

Untungnya, selama usahanya tersebut ada warga yang melihat dan segera memanggil petugas pemadam kebakaran. Sehingga meskipun bocah itu meloncat, ia hanya mengalami sedikit luka di telinga karena petugas telah meletakkan bantal udara di tempat ia jatuh.

 


Selanjutnya

Seorang gadis sekolah dasar berusaha mengakhiri hidupnya dengan melompat dari apartemen lantai 15 karena stres dengan PR yang terlalu banyak. (Doc: Shanghaiist via Medium)

Menurut Shanghaiist via Medium, ibu si gadis kemudian mengungkapkan bahwa siswa kelas 6 SD itu stres karena sekolahnya. Anak itu mengaku tak mau bersekolah karena takut belum menyelesaikan semua pekerjaan rumah yang ia terima untuk liburan musim dingin.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya