Liputan6.com, Jakarta: Pemimpin Redaksi Liputan 6 SCTV Don Bosco Selamun berharap penghargaan dalam Liputan 6 Awards 2011 jatuh pada orang yang tepat dan kredibel. Menurutnya, ajang ini didedikasikan khusus untuk orang berprestasi, inspiratif, serta memberi kontribusi besar bagi masyarakat Indonesia.
"Kita banyak menemukan orang berprestasi, tapi belum tentu inspiratif. Untuk itu kita sangat hati-hati dalam memilihnya. Juri juga dipilih dari orang yang kredibel. Orang inspiratif itu terkadang belum dikenal dan SCTV tidak mempermasalahkannya," terang Don Bosco dalam jumpa pers Liputan 6 Awards 2011 di Rajas's Cafe, Senayan City, Jakarta, Rabu (11/5).
Sementara itu, Direktur Program dan Produksi SCTV Harsiwi Achmad menambahkan, para peraih awards tidak hanya mendapatkan penghargaan, tetapi juga menerima sumbangan. "Sumbangan untuk melanjutkan prestasinya. Ini bisa memberikan contoh pada orang yang sering berkoar-koar (banyak bicara), yang mengaku berkontribusi lebih kepada masyarakat Indonesia. Tidak hanya berkoar saja, tetapi berbuat sesuatu," katanya.
Liputan 6 Awards dengan tema 'Harmoni Cinta Inspirasi Indonesia' akan diadakan di Balai Sarbini Jakarta, Jumat mendatang. Ajang ini digelar untuk kali kedua, yang bertepatan dengan ulang tahun Liputan 6 SCTV yang ke-15.(ULF)
"Kita banyak menemukan orang berprestasi, tapi belum tentu inspiratif. Untuk itu kita sangat hati-hati dalam memilihnya. Juri juga dipilih dari orang yang kredibel. Orang inspiratif itu terkadang belum dikenal dan SCTV tidak mempermasalahkannya," terang Don Bosco dalam jumpa pers Liputan 6 Awards 2011 di Rajas's Cafe, Senayan City, Jakarta, Rabu (11/5).
Sementara itu, Direktur Program dan Produksi SCTV Harsiwi Achmad menambahkan, para peraih awards tidak hanya mendapatkan penghargaan, tetapi juga menerima sumbangan. "Sumbangan untuk melanjutkan prestasinya. Ini bisa memberikan contoh pada orang yang sering berkoar-koar (banyak bicara), yang mengaku berkontribusi lebih kepada masyarakat Indonesia. Tidak hanya berkoar saja, tetapi berbuat sesuatu," katanya.
Liputan 6 Awards dengan tema 'Harmoni Cinta Inspirasi Indonesia' akan diadakan di Balai Sarbini Jakarta, Jumat mendatang. Ajang ini digelar untuk kali kedua, yang bertepatan dengan ulang tahun Liputan 6 SCTV yang ke-15.(ULF)