Pesan Penting Iwan Fals di Konser Situs Budaya

Konser Situs Budaya dibuat oleh Iwan Fals untuk mengingatkan masyarakat betapa pentingnya budaya sendiri.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 04 Mar 2018, 11:40 WIB
Penyanyi Iwan Fals membawakan lagu sambil bermain gitar dalam Seri Konser Situs Budaya di Panggung Kita, Depok, Sabtu (3/3). Dalam konser tersebut, Iwan Fals membawakan lagu-lagu daerah seperti Tegining Amaq dan Sarompi Mpida. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Liputan6.com, Jakarta - Iwan Fals menggelar Konser Situs Budaya: Nusa Tenggara Barat - Kerajaan Lombok & Bima di PanggungKITA, Leuwinanggung, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (3/2/2018).

Konser tersebut dibuat sendiri oleh Iwan Fals untuk mengingatkan masyarakat Indonesia betapa pentingnya mengetahui budaya sendiri.

Sang musisi legendaris Indonesia tersebut juga menghimbau agar jangan sampai budaya Indonesia yang begitu banyak dan beraneka ragam, diambil dan diakui negara lain lagi.

"Konser ini dibuat bukan sekadarnya saja, tapi bagaimana menyayangi budaya itu sendiri," ujar Iwan Fals usai manggung.


Terinspirasi

Penyanyi Iwan Fals membawakan lagu sambil bermain gitar dalam Seri Konser Situs Budaya di Panggung Kita, Depok, Sabtu (3/3). Dalam konser tersebut, Iwan Fals membawakan lagu-lagu daerah seperti Tegining Amaq dan Sarompi Mpida. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Selain itu, dengan adanya konser yang diselenggarakan oleh manajemen Iwan Fals, Tiga Rambu, diharapkan masyarakat bisa terinspirasi agar mengenal lebih dalam budaya-budaya yang berada di Tanah Air.

"Bagaimana bisa menginspirasi itulah yang kita mau," ujar Iwan Fals.

 


Konser Kesepuluh

Iwan Fals saat menyanyikan lagu "Kesaksian" yang dipersembahkan untuk mendiang Yockie Suryoprayogo di Seri Konser Situs Budaya, di Leuwinanggung, Sabtu (3/3/2018). (Liputan6.com/Edu Krisnadefa)

Menurut Rosanna istri Iwan Fals, ini merupakan konser kesepuluh dengan tema yang sama. Nantinya, setiap kebudayaan yang ada di Indonesia akan dijadikan konsep konser Situs Budaya berikutnya.

"Ini konser Situs Budaya yang kesepuluh. Insya Allah rencananya akan kita buat 34 propinsi," kata wanita yang akrab disapa Mba Yos itu.


Melestarikan

Yos menambahkan, di setiap konser di manapun, Iwan Fals akan menyampaikan pesan pentingnya menjaga budaya dan melestarikan. Sebab, banyak budaya Tanah Air yang terlupakan seiring berkembangnya zaman.

"Nanti setiap konsernya, mas Iwan akan ajak masyarakat untuk sayang budaya. Nanti yang terdekat konser 7 April di Jawa Tengah," kata Yos.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya