Liputan6.com, Jakarta Igor Saykoji atau beken dengan nama Saykoji menorehkan nama dengan tinta emas di dunia musik rap. Tapi, belakangan passion penyanyi bertubuh subur ini ternyata bukan hanya sebagai penyanyi.
Saykoji mulai mengalihkan hidupnya sebagai orang di belakang layar. Dalam bermusik, kini rapper berkacamata ini mengaku lebih senang berada di belakang layar untuk saat ini.
"Bermusik masih. Tahun lalu gue ngerjain 3 lagu buat film. Dibandingkan tampil depan layar, di usia sekarang udah berkeluarga, masih bermusik tapi lebih asik di rumah, di belakang layar," kata Saykoji ditemui di XXI Metropole, kawasan Cikini, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.
Saykoji juga banyak menggarap musik untuk penyanyi lain. "Sedang asik kerja di belakang layar enggak perlu ke mana-mana," ujar Saykoji.
Baca Juga
Advertisement
Main Film
Selain itu, Saykoji juga tengah menekuni dunia akting. Satu film terbarunya adalah Titisan Setan. "Gue sekarang mulai tertarik sama film. Gue ingin mempelajari proses produksinya seperti apa, bertemu sama PH (production houser) yang berbeda-beda," tukas Saykoji.
Advertisement
Ilustrator Musik Film
Menggarap music scoring sebuah film juga menjadi tambahan kesibukannya saat ini. Ia mengaku sejak tahun lalu kegiatan tersebut sudah dilakukannya. Beberapa judul film di tahun lalu seperti Underdog, Berangkat, dan 5 Cowok Jagoan mendapuknya sebagai penggarap ilustrasi musik.
"Tahun lalu gue kerjain score untuk film Underdog, Berangkat, sama 5 Cowok Jagoan," tutur Saykoji.
Sumber: Bintang.com
Reporter: Anto Kribo