Tes F1 Barcelona: Daniel Ricciardo Ungguli Lewis Hamilton

Daniel Ricciardo keluar sebagai yang tercepat pada tes kedua F1 Barcelona.

oleh Andhika Putra diperbarui 08 Mar 2018, 01:47 WIB
Daniel Ricciardo keluar sebagai yang tercepat pada tes kedua F1 Barcelona. (AP Photo/Darko Bandic)

Barcelona - Pebalap tim Red Bull Racing, Daniel Ricciardo, mencatatkan waktu tercepat pada tes hari kedua F1 Barcelona di Sirkuit Catalunya, Rabu (7/3/2018). Ricciardo mengukir waktu 1 menit 18,047 detik.

Tak hanya menjadi yang tercepat, Ricciardo juga memecahkan rekor milik Felippe Massa di Sirkuit Catalunya. Massa menorehkan waktu lap tercepat pada musim 2008 saat masih memperkuat Ferrari. 

Posisi kedua dan ketiga ditempati duo Mercedes, Lewis Hamilton dan Valterri Bottas. Sementara itu, urutan keempat diisi pebalap Ferrari, Sebastian Vettel.

Ferrari menurunkan satu pebalap pada tes kedua Barcelona karena Kimi Raikkonen memutuskan mundur. Pebalap asal Finlandia tersebut merasa tidak dalam kondisi fit beberapa saat sebelum turun ke lintasan.

Daniel Ricciardo melahap 165 lap di Catalunya menggunakan ban Hypersoft. Sementara Hamilton dan Bottas hanya mampu menuntaskan 115 lap.

Hasil Lengkap Tes Kedua F1 Barcelona:

1. Daniel Ricciardo 1 menit 18,047 detik

2. Lewis Hamilton +0,353 detik

3. Valterri Bottas +0,513 detik

4.Sebastian Vettel +1,494 detik

5. Brendon Hartley +1,776 detik

6. Fernando Alonso +1,809 detik

7. Carlos Sainz +1,995 detik

8. Romain Grosjean +2,190 detik

9. Kimi Raikkonen +2,195 detik

10. Lance Stroll +2,302 detik

11. Nico Hulkenberg +2,711 detik

12. Esteban Ocon +2,758 detik

13. Charles Leclerc +2,875 detik

14. Sergey Sirotkin +4,30 detik

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya