Liputan6.com, Jakarta Hari Perempuan Sedunia diperingati setiap 8 Maret. Itu sebabnya hari ini Google Doodle menampilkan ilustrasi karya 12 seniman perempuan.
Keduabelas perempuan tersebut berasal dari berbagai negara di seluruh belahan dunia. Siapa sajakah mereka? Berikut ulasannya, yang dikutip dari berbagai sumber, Kamis (8/3/2018).
Advertisement
1. Anna Haifisch
Seniman perempuan yang berasal dari Leipzig, Jerman ini memiliki beragam karya seni yang dituangkannya dalam media sosial dan situs pribadinya yaitu hai-life.com. Salah satu karyanya yang ditampilkan dalam Google Doodle berjudul "Nov 1989". Karya itu bercerita tentang dirinya yang memilih untuk menjadi seniman pasca-hancurnya tembok Berlin.
2. Chihiro Takeuchi
Seniman kelahiran Osaka 47 tahun silam ini merupakan salah satu pengajar seni di Musashino Art University. Melalui karya yang ditampilkan pada Google Doodle kali ini dengan judul "Usia dan Tahapan", Chihiro menceritakan bagaimana perjalanan perempuan saat dari semasa kecil, dewasa, hingga berusia lanjut.
Tak hanya itu, melalui karyanya tersebut, Chihiro menceritakan, dari berbagai profesi yang dapat dilakukan oleh perempuan di negaranya, dia memilih untuk menjadi seniman.
3. Esteli Meza
Perempuan kelahiran Meksiko ini mencetak sederet prestasi, seperti International Book Award Illustrated Children and Youth tahun 2013, mendapat pengakuan khusus dalam katalog Illustrator of Children and Youth Publications tahun 2012.
Karya Esteli yang ditampilkan pada Google Doodle berjudul "Bibiku yang Bahagia", yang mengisahkan perjuangan bibinya saat melawan penyakit kanker.
4. Francesca Sanna
Seniman perempuan ini merupakan seorang ilustrator asal Italia. Namun, kini Francesca berbasis di Zurich, Switzerland. Karyanya yang ditampilkan pada Google Doodle bertajuk "kotak", menceritakan bagaimana seorang perempuan yang terkurung dalam kotak dan tidak bergerak.
5. Tunlaya Dunn
Seniman perempuan ini merupakan satu-satunya yang berasal dari negara di Asia Tenggara, yakni Thailand. Seniman bernama lengkap Tunlaya Dunnvatanachit ini adalah seorang desainer, ilustrator, sekaligus seniman komik.
Melalui karyanya yang ditampilkan Google Doodle berjudul "Berbagi Kebaikan", Tunlaya ingin menyampaikan perempuan dapat saling berbagi kebaikan untuk melangkah bersama.
6. Isuri
Seniman perempuan ini berasal dari Colombo, Srilanka. Beragam karya seni ditampilkan melalui situs resminya yakni artofisuri.com. Melalui karya seni yang ditampilkan di Google Doodle, Isuri ingin mengisahkan perjuangan perempuan dalam menghidupi anak-anaknya.
Saksikan juga video berikut ini :
Seniman perempuan tersebut berasal dari berbagai benua
7. Kaveri Gopalakrishnan
Seniman perempuan ini merupakan ilustrator sekaligus pembuat komik dari Bangalore, India. Berbagai karya ditampilkannya melalui akun sosial media dan situs web.
Lewat karya yang ditampilkan pada Google Doodle berjudul "Di Atas Atap", Kaveri ingin menggambarkan bagaimana seorang anak mencuri buku, kemudian membacanya, dan bertransformasi menjadi sosok lain.
8. Tillie Walden
Seniman muda ini lahir di Austin, Texas, Amerika Serikat. Di umur 22 tahun, Walden sudah membuat dua buku, yakni On a Sunbeam dan I Love This Part. Karyanya yang ditampilkan di Google Doodle berjudul "Menit", Walden ingin menceritakan perjuangannya menjadi seseorang yang berbeda daripada orang biasanya.
9. Karabo Poppy Moletsane
Seniman perempuan ini merupakan seorang sarjana komunikasi visual. Berbasis di Johannesburg, Afrika Selatan, Karabo mendedikasikan diri pada kebudayaan di negara asalnya tersebut.
Google Doodle menampilkan karyanya yang berjudul "Kemenangan Ntsoaki". Lewat karya itu, Karabo ingin menceritakan seorang perempuan yang melawan tradisi yang umumnya dilakukan pria, yakni melawan singa.
10. Philippa Rice
Seniman asal Negeri Ratu Elizabeth ini merupakan seorang ilustrator sekaligus animator. Jika ingin melihat karyanya, Anda dapat mengunjungi situsnya di philippajrice.com.
Dari karya yang ditampilkan oleh Google Doodle dengan judul "Percaya", Philippa menceritakan perjuangan perempuan zaman sekarang saat merawat bayi yang dimilikinya.
11. Saffa Khan
Lahir di Pakistan 24 tahun silam, Saffa Khan kini berdomisili di Manchester, Inggris. Seniman perempuan yang karyanya masuk dalam Google Doodle hari ini tersebut adalah seorang ilustrator lepas.
Melalui karyanya yang berjudul "Tanah Air", Saffa menceritakan kehidupannya sebagai seorang perempuan di negara asalnya, yakni Pakistan.
12. Laerte
Perempuan bernama lengkap Laerte Coutinho ini merupakan seniman asal Negeri Samba, Brasil. Melalui karya seninya yang berjudul "Cinta", seniman berumur 66 tahun ini ingin menceritakan bagaimana perasaan perempuan ketika dituduh selingkuh oleh kekasihnya.
Advertisement