Mantan Pemain Arsenal Berharap Arsene Wenger Angkat Koper

Martin Keown menilai jika Arsene Wenger tidak lagi bisa bersaing dengan para manajer muda.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 09 Mar 2018, 16:42 WIB
Arsene Wenger. (AFP/Marco Bertorello)

London - Mantan pemain Arsenal, Martin Keown, tetap meminta pihak klub untuk mengakhiri kerja sama dengan Arsene Wenger walaupun The Gunners meraih hasil positif di Liga Europa. Menurutnya, Arsenal membutuhkan regenerasi manajer demi masa depan klub tersebut.

Baca Juga

  • Arsene Wenger: Arsenal Belum Menyerah pada Musim Ini
  • 5 Fakta Menarik Setelah Arsenal Permalukan AC Milan
  • Dipermalukan Arsenal, Ini 3 Komentar Pelatih AC Milan

"Akhirnya, Arsene Wenger bisa memakai celananya kembali setelah dipermalukan pada beberapa laga terakhir di Premier League," ujar Keown.

"Arsenal mampu memanfaatkan performa buruk AC Milan. Mereka bermain sangat ekspresif dan penuh percaya diri. Tetapi, pertanyaannya sekarang tetap kapan Arsene Wenger akan berpisah dengan Arsenal," ungkap mantan bek Arsenal tersebut.

Arsenal mencatatkan kemenangan atas AC Milan dengan skor 2-0 pada laga pekan pertama babak 16 besar Liga Europa di San Siro. Sebelumnya, Wenger mengonfirmasi akan serius bermain di Liga Europa agar bisa mendapatkan tiket ke Liga Champions musim mendatang.

Sumber: Express

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya