Jamu Liverpool, Mourinho Minta Dukungan Fans MU di Kandang Palace

MU akan menjamu Liverpool di Old Trafford Stadium, Sabtu (10/3/2018).

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 09 Mar 2018, 20:40 WIB
Nemanja Matic menjadi penentu kemenangan Manchester United atas Crystal Palace. (doc. Manchester United)

Liputan6.com, Jakarta - Manchester United (MU) menjamu Liverpool di Old Trafford Stadium, Sabtu (10/3/2018). Manajer MU, Jose Mourinho mengetahui betapa pentingnya laga ini.

Pemenang duel ini akan menempati posisi dua. Saat ini, Setan Merah, julukan MU, berada di urutan kedua dengan 62 poin, unggul dua angka dari Liverpool yang berada di urutan ketiga.

Memahami pentingnya duel di Old Trafford, Mourinho meminta manajemen MU mendatangkan suporter yang datang di Selhurts Park pekan lalu. Menurut Mourinho, dukungan fans di Selhurts Park sangat luar biasa.

Dalam laga di sana, pekan lalu, Setan Merah sempat tertinggal dua gol. Namun berkat bantuan suporter MU, mereka berhasil mencetak tiga gol balasan melalui Chris Smalling, Romelu Lukaku, dan Nemanja Matic.

"Mungkin, saya rasa, manajemen MU harus mengundang fans kami yang hadir di Selhurts Park. Sebab, mereka menunjukkan semangat yang luar biasa di sana," ujar Mourinho, dikutip dari ESPN.


Target Sama

Gelandang Liverpool Philippe Coutinho mencoba melewati hadangan pemain Manchester United (MU) Nemanja Matic dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Anfield, Sabtu (14/10/2017). (AP Photo/Rui Vieira)

Dukungan suporter MU di Old Trafford untuk menghadapi Liverpool sangat penting bagi Mourinho. Terlebih lagi, dua klub ini mempunyai misi yang sama.

"Saya rasa, Liverpool dan MU ingin finis di posisi empat besar. Secara pribadi, kami juga ingin mengamankan posisi kedua sampai akhir," kata manajer asal Portugal tersebut.


Statistik

Gelandang Liverpool, Mohamed Salah berusaha melewati bek Manchester United, Matteo Darmian saat bertanding pada lanjutan Liga Inggris di stadion Anfield, Liverpool, Inggris, (14/10). Liverpool bermain imbang 0-0 atas MU. (AP Photo / Rui Vieira)

Berikut statistik duel MU kontra Liverpool:

Jumlah bertanding: 172

MU menang: 68

Liverpool menang: 48

Imbang: 48

MU bikin gol: 232

Liverpool bikin gol: 210

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya