Tampil Menurun, Iqbal Tersisih dari Grup 5 Top 34 LIDA

Pertarungan duta dangdut di Grup 5 Top 34 LIDA berakhir pada kegagalan Iqbal.

oleh Puji Astuti HPS diperbarui 12 Mar 2018, 13:20 WIB
Liga Dangdut Indonesia (Adrian Putra/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Liga Dangdut Indonesia (LIDA) masih menggelar Konser Final Top 34 LIDA. Grup 5 yang dihuni duta dan juara dari lima provinsi tampil pada Minggu, 11 Maret 2018. Tadi malam, satu di antara mereka pun kembali harus ada yang tersisih. Siapa dia?

Seperti sudah diprediksi sebelumnya, Yendri, juara provinsi dari Kepulauan Bangka Belitung, lagi-lagi sukses tampil memukau. Meski demikian, Yendri tak menyapu bersih standing ovation karena Nassar memilih tidak berdiri.

Semalam, Yendri yang menyanyikan lagu "Tercantik di Dunia" membuat para dewan dangdut LIDA takjub. Inul Daratista, salah satunya, bahkan sampai mengatakan penampilan Yendri pasti bakal membuat para pencipta lagu antre untuk minta dinyanyikan lagunya.

Sayang, bagusnya penampilan Yendri tak selaras dengan dukungan SMS dari pemirsa. Yendri ternyata harus masuk deretan penerima SMS terendah bersama Iqbal (Lampung) dan Ruly (Nusa Tenggara Timur) atau masuk ke bottom three. Namun untungnya, Yendri bisa lolos ke babak 27 besar setelah diselamatkan para dewan dangdut.

 

Saksikan video berikut ini:


Menurun

LIDA (Bambang E Ros/Bintang.com)

Dari Grup 5 sendiri, duta dangdut yang akhirnya harus tereliminasi adalah Iqbal. Tampil terakhir dengan lagu "Cinta Sabun Mandi", Iqbal yang cukup bersinar di Konser Nominasi lalu kali ini malah tampil menurun.

Tak ada standing ovation dari dewan dangdut. Iqbal pun mendapat banyak catatan untuk beberapa bagian vokal dan teknik bernyanyi yang ia persembahkan.


Diselamatkan

Yendri Gemilang (LIDA)

Iqbal harus pulang lebih cepat juga karena jumlah SMS-nya berada di posisi terakhir. Meraih SMS sebesar 10,66 persen, langkah Iqbal di LIDA pun terhenti setelah jumlah SMS Ruly ternyata unggul 14,69 persen. Sementara itu, Yendri yang diselamatkan dewan dangdut ada di peringkat 3 dengan SMS sebanyak 21,94 persen.


Otomatis

Konser LIDA Top 34 (Indosiar)

Di sisi lain, dua duta dangdut lainnya di Grup 5, yaitu Sri (Sulawesi Tenggara) dan Samsul (Kalimantan Utara), berhasil lolos otomatis setelah menjadi dua peraih SMS tertinggi.

Samsul yang semalam menyanyikan lagu "Akhir Sebuah Cerita" dan Sri dengan lagu "Cincin Kepalsuan" masing-masing sukses mengumpulkan SMS sebesar 30,7 persen dan 22,11 persen.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya