Liputan6.com, Jakarta - Fisikawan Stephen Hawking baru saja tutup usia di Cambridge, Inggris, pada Rabu (14/3/2018) di usia ke-76. Tentunya, ucapan duka terus bermunculan, termasuk di media sosial.
Mengingat kembali kiprah Stephen Hawking semasa hidup, banyak hal yang membuatnya bisa dikenal oleh secara luas oleh masyarakat seluruh dunia. Termasuk salah satunya adalah melalui film.
Baca Juga
Advertisement
Hingga kini, setidaknya terdapat empat buah film yang menyorot kiprah Stephen Hawking sebagai fisikawan maupun yang berkisah tentang kehidupan masa lalunya.
Apa saja film-film yang menyorot kehidupan Stephen Hawking semasa hidupnya? Simak selengkapnya berikut ini.
Hawking (2004)
Film Hawking yang dirilis pada 2004 lalu, menyorot kehidupan Stephen Hawking di tahun pertama kuliahnya sebagai mahasiswa PhD di Cambridge University.
Dalam film ini digambarkan masa-masa ketika Stephen Hawking mencari teori tentang awal mula kehidupan serta perjuangannya melawan penyakit motor neuron.
Benedict Cumberbatch tampil sebagai sebagai Stephen Hawking dan sukses membawa film ini banjir pujian besar dari para kritikus serta nominasi di BAFTA TV.
Advertisement
A Brief History of Time
Dirilis pada 1991, A Brief History of Time merupakan flm dokumenter yang diambil dari buku karya Hawking dengan judul yang sama.
Meskipun dalam bukunya banyak penjelasan tentang kosmologi, film ini lebih menekankan kehidupan pribadi Hawking. Di dalamnya terdapat wawancara bersama anggota keluarga, teman-teman kuliah, hingga pengasuhnya di masa kecil.
Hawking (2013)
Berjudul sama seperti film yang dirilis pada 2004, film ini justru dibuat dalam format dokumenter. Di sini, Stephen Hawking sendiri yang menjadi sorotan utama sambil menceritakan kehidupan masa lalunya hingga ketika ia mengidap ALS.
Dalam film ini, Stephen Hawking muda diperankan oleh aktor Nathan Chapple walaupun lebih banyak sesi wawancara. Mereka yang menjawab berbagai pertanyaan adalah mantan istri Jane Wilde, sampai beberapa aktor seperti Benedict Cumberbatch dan Jim Carrey.
Advertisement
The Theory of Everything
Eddie Redmayne sempat menyita perhatian dalam film yang rilis 2014 ini. Dalam The Theory of Everything, Eddie menggambarkan sosok Stephen Hawking semasa muda, lengkap dengan kisah cintanya serta perjuangan ketika sang ilmuwan mengidap ALS.
Berkat film ini, Eddie Redmayne berjaya di Piala Oscar 2015. Ia memenangkan piala untuk kategori Aktor Terbaik.