Fokus, Jakarta - Sebuah peti kemas Rabu sore kemarin terlepas dari truk trailer saat melintas di Jalan RE Martadinata, Jakarta Utara.
Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Kamis (14/3/2018), menurut saksi mata di lokasi kejadian, truk trailer ini melaju dari arah Lodan menuju Tanjung Priok, Jakarta Utara. Saat melintasi tikungan, roda kiri truk menyenggol pembatas jalan hingga mengubah posisi peti kemas yang diangkut.
Advertisement
Peti kemas akhirnya terlepas lalu menimpa sepeda motor yang sedang melintas di sisi kanan. Dua penumpang sepeda motor berhasil menyelamatkan diri sebelum peti kemas menimpa mereka.
Terlepasnya peti kemas dari trailernya diduga karena skrup pengaitnya rusak.
"Karena kuncinya cuma satu, lalu goyang dan anjlok," ujar sopir truk bernama Komeng.
Posisi truk yang berada di tengah jalan memaksa petugas menutup sebagian ruas Jalan RE Martadinata. Imbasnya, arus lalu lintas dari arah Lodan menuju Tanjung Priok mengalami kemacetan.