Liputan6.com, Jakarta Jika Anda penggemar brand fashion asal Inggris Jack Willis, kabar ini akan menggembirakan. Anda tidak perlu jauh-jauh lagi ke luar negeri untuk berbelanja merek ini sebab kini mulai dari koleksi Spring/Summer 2018, Jack Wills bisa ditemukan di Zalora.
Ini merupakan debut online pertama Jack Wills di Asia. Pelanggan sekarang dapat langsung membeli koleksi dari label pakaian asal Inggris ini melalui website Zalora. "Time of Change" diambil sebagai tema dari koleksi Jack Wills Spring/Summer 2018 yang mencerminkan inspirasi dari budaya Inggris.
Advertisement
Menampilkan gaya yang sederhana namun elegan dan serbaguna, koleksi ini menonjolkan potongan layering, motif bunga dan warna yang cerah. Mulai dari rajutan hingga motif premium, koleksi terbaru ini berusaha untuk menggambarkan gaya yang santai, melambangkan gaya hidup orang Inggris yang sesungguhnya.
Jack Wills menawarkan lebih dari 200 pilihan pakaian wanita, pria dan aksesoris. Zalora akan menjadi destinasi fashion online yang komprehensif bagi pecinta Jack Wills.
“Kami sangat senang terhadap bergabungnya Jack Wills secara eksklusif di ZALORA. Jack Wills menawarkan gaya mode high street yang trendi untuk pria dan juga wanita. Melalui website dan aplikasi ZALORA, Jack Wills akan memperluas jangkauan mereka ke lebih banyak lagi konsumen di Asia Tenggara. Kerja sama ini menjadi bukti dari posisi Zalora sebagai destinasi belanja online di Asia yang memberikan akses terhadap label–label fashion yang paling dicari di dunia," ujar Saskia de Jongh, Chief Commercial Officer Zalora menurut keterangan yang diterima Liputan6.com, Kamis (15/3/2018).
Gaya Santai dengan Busana Premium, Koleksi Jack Willis Hadir di Indonesia
Greg Roberts, Wholesale & International Director dari Jack Wills menambahkan, Zalora telah menantikan kerja sama sebagai mitra grosir online eksklusif di Asia Tenggara. Kolaborasi ini akan terus membangun popularitas Jack Wills yang terus berkembang dan didukung oleh jaringan toko kami yang berada di Hong Kong dan Singapura.
Didirikan oleh Peter Williams pada tahun 1999 sebagai satu toko di kota tepi laut Salcombe, Inggris, Jack Wills dikenal dengan karya klasik yang memiliki warisan budaya dengan sentuhan kontemporer dan dengan bangga menerbangkan bendera Inggris di seluruh dunia.
Advertisement
Gaya Santai dengan Busana Premium, Koleksi Jack Willis Hadir di Indonesia
Sejak tahun 1999, Jack Wills telah berkembang menjadi label internasional dengan lebih dari 80 toko di seluruh dunia, termasuk di Inggris, Amerika Serikat, Hong Kong, Singapura dan Timur Tengah. Saat ini, Jack Wills juga mengirimkan produknya ke 126 negara di seluruh dunia melalui jackwills.com.
Peter Williams mendirikan Jack Wills pada usia 23 tahun setelah lulus dari UCL dengan gelar di bidang ekonomi. Peter kembali berperan sebagai CEO pada bulan Agustus 2015 setelah melangkah mundur pada tahun 2012, sejak saat itu diawasi oleh BlueGem, pemilik department store Liberty yang ikonik di London yang membantu mendorong pengenalan label Jack Wills.