Liputan6.com, Jakarta - Kalina Ocktaranny sempat menuliskan kegelisahannya di Instagram yang ditujukan untuk Chika Jessica. Menurut Kalina Ocktaranny, Chika Jessica melarang dirinya bertemu dengan buah hatinya, Azkanio Nikola Corbuzier, buah cinta pernikahannya dengan Deddy Corbuzier.
Kalina Ocktaranny menuturkan bahwa Chika Jessica tak memiliki hak melarangnya menemui Azka yang di bawah pengasuhan Deddy Corbuzier. Terlebih kala itu Chika Jessica hanya berstatus pacar Deddy Corbuzier.
Baca Juga
Advertisement
"Saya enggak perlu menegur, harusnya dia sebagai perempuan tahu posisinya," ujar Kalina Ocktaranny ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (15/3/2018).
Saksikan video berikut ini:
Ibu Kandung
Selama ini Kalina Ocktaranny tak pernah mempedulikan ucapan Chika Jessica yang melarangnya bertemu Azka. Namun lama-lama Kalina Ocktaranny merasa gerah.
"Saya enggak peduli, saya ibu kandung Azka. Tapi pas dibilang jangan gini-gitu, tapi saya lakukan," ucap Kalina Ocktaranny.
Advertisement
Jangan Melarang
Menurut Kalina Ocktaranny, orang lain bisa saja membatasi dirinya untuk mengunggah sesuatu di media sosial, tapi tidak dengan melarang bertemu anaknya. Sebab hubungan ibu dan anak tidak akan pernah bisa dilepaskan.
"Ada hal-hal yang saya enggak boleh posting gimana-gimana, tapi saya lakukan. Tapi jangan melarang saya ketemu anak saya, siapapun jangan halangi, saya yang lahirkan anak saya, betapa sakitnya saya melahirkan anak saya," ia menerangkan.
Cemburu?
Kalaupun Chika Jessica cemburu, kata Kalina, tak seharusnya melarang ibu bertemu anak.
"Pernah enggak sih kalian lihat saya dan Deddy ngapa-ngapain? Saya dan Deddy itu contoh yang di mana sudah menjadi mantan tapi masih berhubungan baik. Kalau cemburu sama saya itu salah," kata Kalina Ocktaranny.
Advertisement