Anies Baswedan Siap Jadi Saksi di Pernikahannya, Apa Kata Tatjana Saphira?

Tatjana Saphira menanggapi pernyataan Anies Baswedan yang siap jadi saksi nikahnya kelak.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 17 Mar 2018, 13:20 WIB
Tatjana Saphira (Fatkhur Rozaq Rosyidi/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Anie Baswedan, kabarnya siap menjadi saksi di pernikahan Herjunot Ali dan Tatjana Saphira kelak.

Hal tersebut disampaikan Herjunot Ali di Balai Kota Jakarta, beberapa waktu lalu.

"Produser (film Takut Kawin) bilang, nanti kalau Junot nikah, Pak Anies saksinya, 'Oh, Insya Allah', kata Pak Anies gitu," ujar Herjunot Ali saat itu.

Tatjana Saphira yang dimintai pendapatnya soal hal tersebut hanya bisa tertawa. Aktris Sweet 20 itu mengaku tak tahu menahu soal niat Gubernur DKI Jakarta tersebut.


Tidak Tahu

Tatjana Saphira (Fatkhur Rozaq Rosyidi/Liputan6.com)

"Eggak tahu. Aku malah enggak tahu. Karena aku enggak terlalu kenal juga sama beliau (Anies Baswedan). Ya, enggak tahu deh," ujar Tatjana Saphira saat ditemui di Lotte Shopping Avenue, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (16/3/2018).


Tak Menolak

Tatjana Saphira dan Herjunot Ali (Instagram/herjunot7ali)

Meskipun tak terlalu mengenal sosok Anies Baswedan, Tatjana Saphira tak lantas menolak niat baik tersebut. Pemeran Sophie dalam film Get M4rried itu tak menutup kemungkinan bahwa pernikahannya kelak akan disaksikan oleh orang nomor satu di Jakarta itu.


Kenapa Tidak?

Tatjana Saphira, aktris cantik yang memiliki tubuh ramping dan tinggi ini sering bergaya sporty di kesehariannya. Namun siapa sangka jika Tatjana juga memiliki koleksi anting yang hits banget sekarang ini. (Instagram/tajanasaphira)

"Ya apa ya? Tanggapan aku lihat nanti saja lah. Kalau memang sudah waktunya dan beliau masih bersedia, why not (kenapa tidak), gitu," ucap Tatjana Saphira sambil tertawa.


Belum Siap Menikah

Tatjana Saphira dan Herjunot Ali (Instagram/herjunot7ali)

Sementara itu, tanggal pernikahan Tatjana Saphira dan Herjunot Ali masih belum bisa ditentukan. Keduanya sepakat untuk menata kariernya di dunia hiburan sebelum mantap melangkah ke jenjang yang lebih serius.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya