Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Luis Milla, kedapatan melakukan "rapat kecil" dengan empat pemain setelah menjalani latihan perdana di Lapangan ABC, Senayan, Sabtu (17/3/2018).
Baca Juga
Advertisement
Empat pemain yang dipanggil Luis Milla adalah Bagas Adi Nugroho, Saddil Ramdani, Rezaldi Hehanussa, dan Ricky Fajrin. Keempatnya tampak asyik berbincang bersama Luis Milla yang ditemani sang interpreter, Bayu Eka Sari Teguh.
Jika ditelisik dengan seksama, keempat pemain yang dipanggil Luis Milla adalah pemain dengan spesialisasi kaki kiri dan pernah dicobanya menjadi bek kiri.
Asisten pelatih Timnas Indonesia U-23, Bima Sakti, mengungkapkan Luis Milla memanggil keempat pemain untuk bicara mengenai organisasi pertahanan tim. Bima Sakti menambahkan, Luis Milla merasa perlu untuk berbicara secara personal kepada pemain.
"Beberapa pemain tadi dipanggil karena Coach Luis ingin berkoordinasi tentang organisasi bertahan. Satu yang paling penting adalah bagaimana mengomunikasikan pemahaman bahwa ketika tengah menyerang mereka harus tetap fokus dengan gerakan striker tim lawan," ujar Bima Sakti.
Sementara itu, Ricky Fajrin mengungkapkan, Luis Milla memberikan beberapa nasihat untuk keempat pemain tersebut. "Kami semua pemain bertahan, posisi bek kiri atau yang memang biasa menggunakan kaki kiri," tuturnya.
"Coach Luis mengatakan, kami sebagai pemain belakang harus banyak bicara dan berkomunikasi karena bisa melihat semua yang berada di depan," tambah bek kiri yang juga kerap dicoba menjadi bek tengah di Timnas Indonesia U-23 itu.
Sumber: www.bola.com