Atletico Madrid Gagal Bawa Pulang Poin dari Markas Villarreal

Atletico Madrid di luar dugaan takluk saat melakoni laga tandang di markas Villarreal.

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 19 Mar 2018, 03:00 WIB
Atletico Madrid takluk 1-2 dari Villarreal dalam laga lanjutan La Liga 2017-2018 di Estadio de la Ceramica, Minggu (18/3/2018) atau Senin (19/3/2018) dini hari WIB. (AP Photo/Alberto Saiz)

Villarreal - Atletico Madrid menelan kekalahan 1-2 dari Villarreal dalam laga pekan ke-29 La Liga 2017-2018 di Estadio de la Ceramica, Senin (19/3/2018). Kekalahan ini membuat Los Rojiblancos gagal mendekati Barcelona di puncak klasemen.

Atletico yang bertindak sebagai tim tamu lebih banyak mendapatkan tekanan sejak awal babak pertama. Namun, skuat asuhan Diego Simeone berhasil unggul lebih dahulu melalui gol yang dicetak, Antoine Griezmann, melalui titik penalti pada menit ke-20.

Tertinggal 0-1, Villarreal semakin gencar melancarkan tekanan. Tiga peluang tercipta melalui Dani Raba, Pablo Fornals, dan Roberto Soriano yang belum berujung gol penyama kedudukan.

Pada babak kedua, Villarreal semakin agresif melancarkan serangan. Pelatih Javi Calleja pun memasukan Nicola Sansone, Enes Unal, dan Samu Castillejo untuk menambah agresivitas di lini depan.

Keputusan tersebut berbuah manis setelah Unal membuat skor imbang 1-1 berkat sundulan memanfaatkan umpan Alvaro Gonzalez pada menit ke-82. Gol itu membuat tuan rumah semakin bernafsu untuk mengejar kemenangan.

Pada masa injury time, The Yellow Submarine membuat para pemain Atletico tertunduk lesu. Tembakan terarah Unal membobol gawang Jan Oblak sekaligus membuat skor akhir menjadi 2-1.

Kekalahan ini membuat jarak Atletico Madrid yang mengoleksi 64 poin semakin lebar dengan Barcelona yang menempati puncak klasemen. Griezmann dan kawan-kawan saat ini terpaut 11 poin dari tim Catalan.

Susunan Pemain

Villarreal (4-3-1-2): 1-Sergio Asenjo; 2-Mario Gaspar, 23-Daniele Bonera, 3-Álvaro, 11-Jaume Costa; 14-Manu Trigueros, 16-Rodri Hernandez, 20-Roberto Soriano (18-Nicola Sansone 63'); 8-Pablo Fornals (15-Enes Unal 74'); 28-Dani Raba (10-Samu Castillejo 78'), 9-Carlos Bacca

Pelatih: Javi Calleja (Spanyol)

Atletico Madrid (4-4-2): 13-Jan Oblak; 16-Sime Vrsaljko, 24-José Giménez, 2-Diego Godín, 19-Lucas Hernández; 11-Ángel Correa (23-Vitolo 71'), 8-Saúl Ñíguez, 5-Thomas Partey, 6-Koke (9-Fernando Torres 85'); 7-Antoine Griezmann (14-Gabi 81'), 18-Diego Costa

Pelatih: Diego Simeone (Argentina)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya