Liputan6.com, Jakarta - Setelah lebih dari dua tahun pacaran, Petra Sihombing akhirnya resmi menikahi sang kekasih, Firrina Sinatrya pada Jumat (23/3/2018) di Gereja Immanuel, Gambir, Jakarta Pusat. Pernikahan mereka berlangsung khidmat dan sangat sakral.
Jika kebanyakan artis menggelar pesta pernikahan secara besar-besaran, tidak bagi Petra Sihombing. Ia dan Firrina Sinatrya memilih konsep pernikahan yang sangat sederhana.
Baca Juga
Advertisement
Resepsi pernikahan mereka yang digelar di pelataran Gereja Immanuel pun didekorasi sangat minimalis, namun tetap nyaman dan cantik. Lantas apa alasan Petra Sihombing dan Firrina memilih konsep pesta pernikahan sederhana?
Simpel
"Emang biar lebih simpel. Kita juga punya budgetnya ya realistis aja gitu. Jadi yang bisa kita lakukan sendiri, kita lakukan sendiri," ujar Petra Sihombing dalam konferensi pers pernikahan mereka.
Advertisement
Biaya Pernikahan
Meski begitu, pelantun lagu "Pilih Saja Aku" enggan membocorkan berapa biaya yang dikeluarkannya untuk pernikahan. Baginya, itu bukan hal yang harus dipublikasi.
Bantuan
"Karena kita banyak yang bantuin jadi enggak etis, enggak enak kalau nyebut (biaya). Banyak banget yang bantuin dan kita sangat berterimakasih kepada semuanya," ungkapnya singkat.
Advertisement
Bulan Madu
Untuk bulan madu, Petra Sihombing dan Firrina berencana pergi ke Nepal. Namun keduanya belum mengetahui waktu keberangkatannya.
"Dia suka banget sama Nepal. Gue juga penasaran banget, pengin lihat di sana seperti apa. Tapi nanti," pungkas Petra Sihombing.