Ingin ke Madrid, De Gea Ajukan Permintaan Transfer pada MU?

Kontrak De Gea di MU habis musim depan.

oleh Liputan6.com diperbarui 25 Mar 2018, 20:05 WIB
Kiper MU, David de Gea (AFP Photo/Cristina Quicler)

Liputan6.com, Manchester - Sebuah kabar mengejutkan datang dari Manchester United (MU). Kiper andalan mereka, David De Gea dikabarkan sudah melayangkan permintaan transfer bisa dilepas ke Real Madrid pada akhir musm nanti.

De Gea sendiri sudah berkembang pesat di Old Trafford semenjak Sir Alex Ferguson merekrutnya dari Atletico Madrid tahun 2011 silam. Ia kerap menjadi penyelamat nyawa MU berkat aksi-aksi spektakulernya di bawah gawang Setan Merah.

Performa menawan kiper 26 tahun ini tentu tidak luput dari incaran klub-klub elite Eropa. Salah satunya adalah Real Madrid yang sudah beberapa tahun terakhir dikabarkan menginginkan jasanya.

Dilansir dari harian Spanyol, Diario Gol impian Madrid untuk mendapatkan De Gea nampaknya akan jadi kenyataan. Sang kiper kabarnya ingin kembali menjajal peruntungannya di Spanyol.

Dalam laporan tersebut, De Gea dikabarkan tidak bahagia dengan performa Setan Merah belakangan ini, terutama setelah mereka dikalahkan Sevilla di babak 16 besar Liga Champions. Alhasil ia mulai merasa pesimis bisa kembali meraih trofi mayor di Old Trafford di masa depan.

Karena itulah De Gea kabarnya sudah menghadap manajemen MU baru-baru ini. Ia dikabarkan sudah mengutarakan niatannya agar ia dijual pada bursa transfer musim panas nanti.

Manajemen dan Staff pelatih MU dikabarkan sama sekali tidak mendukung rencana ini. Mereka kabarnya akan berusaha sekuat tenaga agar pikiran De Gea berubah di akhir musim nanti.

Sumber: bola.net

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya