Rencana Barcelona Gaet Wonderkid Turki Dibongkar Petinggi AS Roma

Agen sang pemain punya hubungan baik dengan Barcelona.

oleh Liputan6.com diperbarui 28 Mar 2018, 10:33 WIB
Penyerang muda AS Roma, Cengiz Under jadi incaran Barcelona (AFP Photo/Filippo Monteforte)

Liputan6.com, Roma - Direktur Olahraga AS Roma, Monchi, mengklaim bahwa Barcelona sedang mendekati bintang muda klubnya, Cengiz Under. Bahkan, Monchi menyebut agen Under punya hubungan baik dengan Barcelona.

Under menjadi pemain muda yang bersinar di Serie A musim 2017/18 ini. Pemain asal Turki tersebut telah mencetak lima gol dari 21 pertandingannya di Serie A sejauh ini.

Bergabung dengan Roma pada July 2017 lalu, Under pun dinilai punya prospek yang cerah di masa depan. Sebab, saat ini Under masih berusia 20 tahun dan punya kesempatan untuk berkembang lebih baik. Banyak klub yang kemudian mengincarnya.

"Memang benar, Barcelona tertarik pada Under," ujar Monchi.

"Bayram Tutumlu (agen Under) memiliki hubungan yang kuat dengan Barca dan dia memberi tahu saya bahwa pasti ada ketertarikan dari Barca. Kami belum menerima tawaran, tapi jika memang ada maka itu tidak mengejutkan bagi kami," jelas Monchi.

Salah satu kebiasaan Monchi, sejak masih jadi Direktur Olahraga di Sevilla, adalah menjual pemain berpotensi besar dengan harga mahal dan kemudian membeli pemain muda dengan harga murah. Tapi, situasi ini sepertinya tidak terjadi pada Under.

"Dia adalah pemain muda yang berkata dan bisa mencetak banyak gol. Target kami adalah Under akan menjadi pemain sangat penting di Roma karena dia masih muda dan punya kualitas yang memang kami butuhkan," papar Monchi.

Sumber: Bola.net

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya