Liputan6.com, Inggris Duchess of Cambridge, Kate Middleton (36), akan melahirkan anak ketiganya pada April 2018. Bayi ketiga kerajaan ini akan menjadi saudara kandung bagi Pangeran George (4) dan Putri Charlotte (2). Untuk menyambut kelahiran anak ketiga, Pangeran William (35) dan Kate Middleton telah membuat rencana baru.
Baca Juga
Advertisement
Anak ketiga William dan Kate menerima tanda kehormatan baru dari Istana Kensington. Istana Kensington sudah membuat situs khusus yang didedikasikan untuk bayi. Langkah cerdas yang dilakukan istana sebagai upaya memodernisasi.
Situs tersebut bernama www.royal.uk/baby, yang baru aktif minggu lalu, 14 Maret 2018. Kehadiran situs tersebut didorong spekulasi, Kate Middleton akan melahirkan dalam waktu dekat.
Melansir Express, Rabu (28/3/2018), situs akan diisi seluruh pemberitaan soal anak ketiga pasangan Pangeran William dan Kate Middleton.
"Pembaruan akan ditayangkan di halaman ini (situs) dan di akun Twitter @KensingtonRoyal," tulis keterangan dalam situs Royal Baby.
Simak video menarik berikut ini:
Cuti Hamil
Tanda kehormatan berupa situs khusus untuk anak ketiga Pangeran William dan Kate Middleton juga sebagai tempat untuk mengumumkan kelahiran. Meskipun begitu, Kate dan William pernah mengumumkan kelahiran anak kedua mereka, Princess Charlotte di akun Twitter Kensington Palace.
Demi mempersiapkan persalinan, Duchess of Cambridge kini sedang cuti hamil. Nama bayi ketiga akan terdengar akrab bagi Keluarga Kerajaan. Diperkirakan nama bayi ketiga William dan Kate adalah Alice.
Alice merupakan nama mendiang ibu dari Pangeran Philip, yang nama lengkapnya adalah Putri Alice. Adapun nama lain yang dipertimbangkan adalah Maria.
Baca Juga
Kate Middleton Dikonfirmasi Dampingi Raja Charles III dan Pangeran William Sambut Emir Qatar di Istana Buckingham
Berhasil Jalani Kemoterapi, Kate Middleton Undang Penyintas Kanker ke Konser Natalnya di Westminster Abbey
Ratu Camilla Ingin Terabas Protokol Kerajaan, tapi Ditolak Putri Anne dengan Senyum Sopan
Advertisement