Antonio Conte Belum Menyerah Bawa Chelsea ke Liga Champions

Manajer Chelsea, Antonio Conte, belum mau menyerah membawa timnya bersaing dalam perburuan tiket ke Liga Champions.

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 02 Apr 2018, 03:44 WIB
Manajer Chelsea, Antonio Conte, menyebut peluang timnya lolos ke Liga Champions musim depan semakin sulit. (AP Photo/Frank Augstein)

London - Manajer Chelsea, Antonio Conte, belum mau menyerah membawa timnya bersaing dalam perburuan tiket ke Liga Champions. Namun, Conte mengatakan peluang The Blues memang menipis.

Chelsea gagal memangkas jarak dengan Tottenham Hotspur setelah takluk 1-3 pada pertandingan yang digelar di Stamford Bridge, Minggu (1/4/2018) malam WIB. Kini, klub asal London Barat itu tertinggal delapan angka dari Spurs yang berada pada zona Liga Champions.

"Sekarang situasinya sangat sulit untuk meraih tiket Liga Champions untuk musim depan. Saya rasa kami musim ini pada sejumlah pertandingan banyak menciptakan peluang, akan tetapi kami mampu tidak mencetak gol," kata Conte seperti dikutip Sky Sports, Senin (2/4/2018).

Dengan tujuh pertandingan sisa musim ini Conte menilai segala sesuatu masih mungkin terjadi. Chelsea pun diyakini Conte bakal berjuang mati-matian untuk lolos ke Liga Champions musim depan.

"Anda harus mencoba sampai akhir untuk mendapatkan tempat di Liga Champions. Anda harus mencoba sampai akhir musim untuk mendapatkan tiga poin pada setiap pertandingan dan melihat apa yang terjadi selanjutnya," ucap Conte.

Pada laga selanjutnya, Chelsea akan menjamu West Ham United pada laga lanjutan Premier League 2017-2018 di Stamford Bridhe, Minggu (8/4/2018).

Sumber: Sky Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya