Liputan6.com, Jakarta Lagu-lagu Koes Plus banyak dikenang hingga saat ini. Banyak-lagu-lagu hasil karya Koes Plus yang juga bertemakan tentang kejayaan dan kemakmuran Indonesia yang dirangkum dalam Album Nusantara 1 sampai dengan 12.
Koes Bersaudara/Koes Plus, sebuah band legendaris sudah memberikan karya musik yang mengingatkan kita akan pentingnya menjaga persatuan, cinta tanah air, bagi seluruh rakyat Indonesia.
Melihat hal tersebut, Nada Musik Abadi, tergerak untuk membuat sebuah momen tentang ke-nusantaraan itu tersendiri.
"Melalui Konser Tribute to Nusantara: Apresiasi To Koes Plus, kami ingin mengingatkan kembali betapa kaya rayanya negeri yang terdiri dari ribuan kepulauan ini," ujar penyelenggara dari Nada Musik Abadi dalam keterangannya kepada Liputan6.com, Selasa (3/4/2018).
Baca Juga
Advertisement
Tiket Konser
Ribuan pulau yang tergabung dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia ini adalah satu kesatuan kepulauan yang sering disebut Nusantara. Tanah dan lautan yang sangat kaya dan dapat memberikan kemakmuran dan kesejahteraan bagi penduduknya. Persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia harus terus dijaga dan dilestarikan.
Konser akan di adakan pada hari Jumat, 13 April 2018 bertempat di Bellagio Ballroom pukul 20.00 WIB – 22.00 WIB. Tiket dapat di peroleh di Indomaret, TIketapasaja.com dan tiket box di Bellagio. Harga untuk Konser Tribut to Nusantara adalah Platinum Rp 900.000,- | VVIP Rp 650.000,- | VIP Rp 475.000,- | Festival Rp 250.000,-.
Advertisement
Dimeriahkan Banyak Musisi
Dalam konser tersebut, banyak pesan perdamaian dan persatuan yang akan digaungkan kembali dari Indonesia. Beberapa musisi akan ikut serta seperti : H&H (Henry Kurniadi & Hendri Lamiri), Damon Koeswojo – David Koeswojo – Rico Murry (Koes Plus Junior); Sruti Respati, dan Asturias Children Ensemble.
Tak hanya musisi tanah air yang akan tampil, beberapa rekan musisi international yang akan berlibur ke Indonesia menyempatkan diri untuk bergabung dalam konser tersebut, yaitu Cece Paniston (diva dari US), Timothy Alan Gant (Tim Gant), Noemi Arnoczky (Hungaria). Juga seorang pemain saxophone handal, Daniel Lerman akan mampir ke Jakarta dalam perjalanan liburannya ke Indonesia khususnya Bali.