Roma Masih Yakin Bisa Depak Barcelona

Roma harus menang tiga gol tanpa balas atas Barcelona di leg kedua.

oleh Thomas diperbarui 05 Apr 2018, 09:00 WIB
Striker Barcelona, Lionel Messi, melepaskan tendangan ke gawang AS Roma pada laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Camp Nou, Rabu (4/4/2018). Barcelona menang 4-1 atas AS Roma. (AFP/Manu Fernandez)

Liputan6.com, Jakarta AS Roma tak berdaya pada leg pertama perempat final Liga Champions. Pasukan Eusebio Di Francesco kalah 1-4 ketika berkunjung ke markas Barcelona, Nou Camp, Kamis (5/4/2018) dinihari WIB.

Berkunjung ke Nou Camp, Roma sebenarnya bisa memberikan perlawanan sengit. Barcelona batu bisa mencetak gol di menit 38 lewat gol bunuh diri Daniele De Rossi. 

Sayangnya Roma kecolongan di awal babak kedua. Barcelona mencetak dua gol lagi lewat bunuh diri Kostas Manolas di menit 55 dan Gerard Pique empat menit kemudian.

Roma sempat memperkecil ketertinggalan melalui Edin Dzeko. Namun gol Luis Suarez membuat Barcelona menutup laga dengan keunggulan 4-1.

Hasil ini membuat langkah Roma ke semifinal menjadi sangat berat. Alessandro Florenzi cs wajib menang tiga gol tanpa balas di leg kedua di Olimpico.

Walau menghadapi tugas berat, petinggi Roma Monchi masih yakin bisa lolos ke semifinal. Monchi pede setelah melihat permainan Roma yang cukup bagus di leg pertama.

“Hasil akhir tidak mencerminkan apa yang kami lihat di lapangan dan itu terlalu keras bagi kami," ujar Monchi.


Kurang Beruntung

Bek AS Roma, Aleksandar Kolarov, melepaskan tendangan saat pertandingan melawan Barcelona pada laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Camp Nou, Rabu (4/4/2018). Barcelona menang 4-1 atas AS Roma. (AFP/Manu Fernandez)

Monchi menilai Roma hanya kurang beruntung saja di leg pertama. Dia juga menyoroti kepemimpinan wasit yang tidak memberikan dua penalti kepada Roma. Padahal jika wasit menunjuk titik putih, Monchi yakin hasil akhir akan berbeda.

"Sebelum pertandingan kami mengatakan penting untuk menghentikan Lionel Messi dan kami melakukannya. Kami tidak memiliki sedikit keberuntungan dan kekejaman di depan gawang, plus ada wasit, yang saya yakin membuat kesalahan. Ada dua penalti yang semua orang lihat dan mereka mempengaruhi permainan."


Optimistis

Striker Barcelona, Lionel Messi, berusaha melewati pemain AS Roma pada laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Camp Nou, Rabu (4/4/2018). Barcelona menang 4-1 atas AS Roma. (AFP/Manu Fernandez)

Roma kini fokus menatap leg kedua. Mereka ingin mengulangi performa apik seperti saat mengalahkan Chelsea 3-0 di Olimpico pada fase grup Liga Champions musim ini.

"Kami mengalahkan Chelsea 3-0 musim ini, jadi kami harus mengambil sikap itu dan mencoba untuk menyerang," tegas Monchi.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya