Top 3: Tanda Tak Biasa Penyakit Jantung, Meme Lucu Sindir Kasus Mobil Ratna Sarumpaet

Artikel tentang enam tanda tak biasa penyakit jantung menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6.

oleh Nur Aida Tifani diperbarui 05 Apr 2018, 11:00 WIB
Ilustrasi Serangan jantung (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Jantung merupakan organ tubuh vital yang kehadirannya penting untuk tubuh. Namun ada banyak faktor yang menyebabkan kinerja jantung menjadi melemah. Mulai dari makanan, gaya hidup, serta usia.

Meksi begitu, serangan jantung terkenal mematikan. Risiko kematian akibat penyakit jantung dapat dapat terjadi pada satu di antara empat orang di negara barat.

Oleh karena itu, penting bagi setiap orang untuk memahami tanda-tanda dan kelainan tubuh ketika mengalami penyakit jantung. Melansir Mail Online, Ada enam tanda tak biasa dari penyakit jantung. Mulai dari telinga kusut hingga kuku gepeng.

Artikel tentang enam tanda tak biasa dari penyakit jantung menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com.

Sementara itu, artikel tentang meme lucu yang sindir kasus mobil Ratna Sarumpaet menempati urutan kedua terpopuler. Disusul dengan artikel warganet yang patah hati karena perceraian Ahok dan Veronica Tan menempati ketiga terpopuler.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Telinga Kusut hingga Kuku Gepeng, 6 Tanda Tak Biasa Penyakit Jantung

 

Obat Berhenti Merokok Picu Penyakit Jantung (Thanakom P/Shutterstock)

Satu dari empat orang di Barat meninggal karena penyakit jantung. Sayangnya, penyakit yang satu ini seringkali tak terekam gejalanya.

Namun demikian, dalam sebuah artikel di The Conversation, Direktur Pusat Pembelajaran Anatomi Klinis dan dosen senior di Lancaster University, Adam Taylor, menjelaskan 6 tanda tak biasa dari penyakit jantung. Tanda-tanda eksternal ini dapat membantu Anda memperbaiki gaya hidup atau memeriksakan diri.

Selengkapnya..


2. Mobil Ratna Sarumpaet Diderek, Ini Sindiran Kocak Warganet Lewat Meme

Ratna Sarumpaet menaiki mobil seusai menjalani pemeriksaan di gedung Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Sabtu (3/12/2016). Ratna menyebut dirinya tidak hadir pada kegiatan 1 Desember dan tidak ikut bertanggung jawab. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Kasus yang melibatkan Ratna Sarumpaet baru-baru ini memang menjadi perbincangan viral warganet. Pasalnya, mobil aktivis tersebut, diderek oleh Dishub DKI karena parkir sembarangan di badan jalan. Karena merasa geram dengan aksi Dishub tersebut, Ratna Sarumpaet akhirnya menelepon Gubernur DKI Anies Baswedan.

Berita tentang Ratna Sarumpaet yang menelepon Anies Baswedan, kemudian ditanggapi dengan beragam celetukan kocak dari warganet.  Selain itu, beberapa warganet juga sampai membuat meme lucu untuk menyindir kasus derek mobil yang dialami Ratna.

Selengkapnya..


3. Ahok dan Veronica Tan Resmi Bercerai, Warganet Patah Hati

Diduga jadi selingkuhan Veronica Tan, sosok “good friend” ini bikin penasaran masyarakat dunia. (Foto: Istimewa)

Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok resmi bercerai dari Veronica Tan. Keputusan tersebut menyusul ketuk palu Pengadilan Negeri Jakarta Utara yang mengabulkan gugatan cerai Ahok kepada Vero.

Kabar Ahok dan Vero resmi bercerai pun langsung menjadi sorotan banyak pasang mata. Publik, khususnya para pengguna jejaring sosial, bahkan menanggapi keputusan tersebut dengan beragam respons. Di lini masa Twitter sempat diramaikan dengan beragam kicauan warganet yang merasa sedih dengan keputusan Ahok dan Veronica yang resmi bercerai.

Selengkapnya..

Saksikan Video pilihan di Bawah ini:

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya