Liputan6.com, Jakarta - Aktor Maxime Bouttier memastikan bahwa dirinya takkan menghias tubuhnya dengan tato. Meski saat ini tato sudah menjadi gaya hidup sebagian selebritas, namun hal itu tak berlaku bagi Maxime Bouttier.
Pria kelahiran Perancis 25 tahun silam itu punya alasan kuat untuk tidak menato tubuhnya. Menurut Maxime, dirinya enggan mengecewakan ibunda yang melarangnya menato tubuh.
Baca Juga
Advertisement
"Kalau aku pakai tato, mamaku bisa marah. 'Siapa kamu, Maxime? Anakku tidak pernah pakai tato'," kata Maxime Bouttier menirukan ucapan ibunya saat ditemui usai press screening film The Perfect Husband, di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (5/4/2018).
Menghiasi tubuh dengan tato, dikatakan Maxime Bouttier, hanya akan dilakukan ketika syuting. Itu pun Maxime Bouttier enggan menggunakan tato permanen.
Tak Cocok
Seperti yang dilakukannya ketika memerankan tokoh Ando dalam film The Perfect Husband. Ando dalam film tersebut diceritakan sebagai seorang penyanyi rock urakan bertato.
"Aku juga sebenarnya enggak merasa cocok saat pakai tato, tapi bagaimana, ini karena tuntutan peran," ujar Maxime Bouttier.
Advertisement
Tak Disukai Prilly
Hal yang sama diungkapkan kekasihnya, Prilly Latuconsina. Ketika dirinya meminta tanggapan dari sang kekasih soal penampilan dalam film tersebut, Prilly terang-terangan mengaku tak suka. "Menurut dia, aku enggak cocok kayak gitu (tampil mengenakan tato)," ucap Maxime Bouttier. (Dadan/Bintang.com)