Liputan6.com, Jakarta Bintang film Dimas Anggara dilaporkan seorang pria bernama Fiqih Alamsyah atas kasus dugaan penganiayaan. Tak hanya dianiaya, Fiqih Alamsyah juga mengaku mendapat ancaman dari Dimas Anggara saat kejadian tersebut.
Pihak Polsek Cilandak, selaku yang menangani kasus ini, telah memanggil Dimas Anggara pada 26 Maret lalu untuk menjalani pemeriksaan. Namun, dia tidak hadir karena sedang ada urusan di luar kota.
Baca Juga
Advertisement
Di tengah kasus hukum yang sedang bergulir, Dimas Anggara sendiri masih disibukkan dengan aktivitasnya sebagai aktor.
Yang terbaru misalnya, dia masih menghadiri gala premiere film teranyarnya, The Perfect Husband.
Tak Terpengaruh
Menurut pria berkacamata ini, kasus hukumnya memang tidak berpengaruh sama sekali pada pekerjaannya. Kegiatan promosi film terbarunya pun tak terganggu.
"Enggak, saya promo, promo aja,” kata Dimas Anggara kepada para wartawan di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/4/2018).
Advertisement
Bantah Spekulasi
Tak berhenti sampai di situ, Dimas Anggara kembali dicecar dengan pertanyaan lainnya. Apakah kesibukan promosi film menjadi alasan hingga ia tak datang memenuhi panggilan kepolisian?
"Siapa bilang? Siapa bilang? Nanti ya," kata Dimas Anggara dengan ekspresi wajah datar.