Legenda MU Kagumi Ketajaman Mohamed Salah

Mantan bek MU, Rio Ferdinand sangat terkesan dengan striker Liverpool, Mohamed Salah.

oleh Liputan6.com diperbarui 07 Apr 2018, 10:46 WIB
Gelandang Liverpool, Mohamed Salah merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Watford pada laga Premier League di Stadion Anfield, Liverpool, Sabtu (17/3/2018). Liverpool menang 5-0 atas Watford. (AFP/Lindsey Parnaby)

Liputan6.com, Liverpool - Salah satu legenda Manchester United (MU), Rio Ferdinand, mengaku sangat terkesan dengan kemampuan mencetak gol bintang Liverpool, Mohamed Salah.

Winger internasional Mesir itu membuat semua orang terkagum-kagum di musim perdananya bersama Liverpool di Premier League. Mohamed Salah tak butuh waktu lama-lama untuk bisa beradaptasi.

Hebatnya lagi, saat banyak orang meragukannya, ia bisa langsung membungkamnya dengan mencetak puluhan gol. Sejauh ini ia telah mencetak 37 gol di semua ajang kompetisi.

"Ketika orang ini mendapat peluang, seperti yang kita lihat, ia menempatkan bola ke belakang gawang," pujinya pada BT Sport.

Sementara itu, Ferdinand juga berkomentar tentang rekan setim Mohamed Salah yakni Alex Oxlade-Chamberlain. Eks bek timnas Inggris ini memuji performa Chamberlain bersama The Reds.

Namun, ia sekaligus juga mengisyaratkan keheranannya mengapa Chamberlain tak bisa tampil apik seperti itu saat masih bermain di Arsenal. Hal tersebut diutarakannya setelah melihat pemain 24 tahun itu mencetak gol ke gawang Manchester City.

“Ia menjalani awal yang lambat di Liverpool tetapi ia mendapatkan momentum di bagian penting musim ini. Ia menjadi pemain yang sangat penting bagi tim Liverpool ini," tuturnya.

“Ia mendapatkan jatah bermain, ia tahu apa yang ia lakukan, ia masuk tim. Ia punya rencana permainan dan ia membawanya dengan sempurna saat ini,” terangnya.

Sumber: Bola.net

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya