Hotel Milik Messi Gelar Pesta Seks Selama 4 Hari

Hotel milik Messi ini sudah lama melayani turis, sejak 2001.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 08 Apr 2018, 05:20 WIB
Striker Barcelona Lionel Messi memegang poster yang berisi daftar golnya di Liga Champions di Stadion Camp Nou di Barcelona (4/4). (AP Photo/Lluis Gene)

Liputan6.com, Ibiza - Bintang Barcelona, Lionel Messi baru saja membeli sebuah penginapan di Ibiza, Hotel Es Vive. Setelah dibeli Messi, hotel itu langsung membuat sebuah acara nyeleneh.

Diberitakan media Inggris, The Sun, Skirt Club, sebuah klub eksklusif yang beranggotakan 9.000 perempuan, bakal mempelopori pesta seks di hotel milik Messi itu.

Skirt Club akan tidak menggelar acara pesta seks itu selama sehari saja. Mereka mengadakannya pada 18 April hingga 21 April 2018.

"Nikmati sinar matahari terakhir di musim panas Anda dengan rekan di klub anggota paling privasi," tulis klub tersebut di laman resminya.

"Bergabunglah dengan kami di hotel (milik Messi) ini. Ada DJ wanita, dan bar prosecco yang tak pernah habis. Jangan sampai lewatkan pesta di pulau surga ini."


Harga Kamar Mahal

Harga kamar di Es Vive sangat mahal. Pada pekan kedua bulan Juli misalnya, kamar termurah saja dibandrol dengan harga 226 pound sterling atau setara dengan Rp 4 juta per malam. Sedangkan untuk kamar suite seharga 522 pound sterling (Rp 10 juta) per malamnya.

Hotel milik Messi ini sudah lama melayani turis, sejak 2001. Jason Burt, pemilik awal hotel ini, sudah mengendus potensi keuntungan besar di daerah Ibiza sejak tahun 2000.

 


Nama Hotel Berubah

Setelah diambil alih oleh Messi, nama hotel tersebut akan berubah menjadi MiM Ibiza Es Vive. Hal itu telah dikonfirmasi oleh Gemini Group Evissa yang sebelumnya mengelola hotel tersebut.

Ini bukan kali pertama La Pulga mengakuisisi kepemilikan hotel. Pada Juni 2017, dia lebih dulu membeli hotel di Barcelona yang lantas diberi nama MiM Sitges. Dia mengeluarkan uang 30 juta euro (sekitar Rp500 miliar) untuk mengambil alih kepemilikan hotel tersebut.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya