Gara-Gara Ingin Atasi Gatal, Kabel Charger Malah Tersangkut di Penis

Pria berumur 60 tahun ini tak menyangka kaber charger yang ia gunakan untuk menggaruk malah tersangkut di penisnya.

oleh Liputan6.com diperbarui 11 Apr 2018, 14:00 WIB
Cara tepat untuk menggulung kabel charger

Liputan6.com, Jakarta - Seorang pria asal Tiongkok baru-baru ini mengalami nasib malang. Pria berumur 60 tahun itu tak menyangka akan mengalami hal fatal yang membuat penisnya terluka.

Melansir Mail Online, kisahnya bermula ketika pria yang tak disebutkan namanya itu datang ke Dalian Central Hospital yang berada di Provinsi Liaoning, Tiongkok. Pria itu harus menahan malu sekaligus sakit ketika kabel charger tersangkut di lubang kemaluannya.

Awalnya pria tersebut merasakan gatal di dalam lubang penisnya yang ingin ia garuk tetapi tidak bisa dengan jarinya. Ia pun menggunakan kabel charger untuk memasukkan dan menggaruk rasa gatal tersebut. Saat kabel dimasukkan, ternyata kabel tersebut tersangkut saat ingin ditarik keluar, ia sedikit memaksa saat menarik dan menimbulkan rasa sakit hingga mengeluarkan darah.

Akhirnya ia datang ke rumah sakit dengan kaki terbuka dan kabel yang masih tersangkut di penisnya. Dokter Gao Zhanfeng yang menangani pria itu awalnya sempat bingung jika menarik dan mengoperasi skrotum yang akan berbahaya bagi pria tersebut. Jalan satu-satunya adalah kabel itu harus dilaser untuk dipotong dan sisanya ditarik perlahan.

 


Selanjutnya

(brilio.net)

 

Usaha dokter dalam mengeluarkan kabel tersebut tanpa membelah skrotum pria itu pun berhasil. Usai menjalankan operasi tersebut, baru diketahui bahwa pria itu memiliki infeksi kelenjar prostat yang mengakibatkan rasa gatal di alat vitalnya. Kini dia pun tengah dalam perawatan untuk pemulihan luka pada kemaluannya.

Reporter:

Eko Wahyu Putradinata

Sumber: Brilio.net

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya