Liputan6.com, Jakarta Pernikahan bisa menjadi begitu menyakitkan tanpa hadirnya cinta. Hal ini disebabkan terlalu lama memperbaiki romantisme dalam pernikahan. Padahal, pernikahan menjadi cara dua orang bersatu dan mengikat hingga maut memisahkan.
Sering terjadi pada awal pernikahan, pasangan nampak begitu bahagia. Namun seiring berjalannya waktu, romansa yang terjadi di dalamnya terus memudar karena hilangnya minat satu sama lain.
Advertisement
Melansir dari Boldsky pada Minggu (15/4/2018), banyak penelitian yang mengatakan pernikahan sering berakhir dengan alasan yang tidak masuk akal. Alasan ini muncul akibat adanya beberapa kebiasaan berikut ini!
1. Mengeluh tentang hal kecil
Saat sering saling mengeluh karena lama mengangkat telepon atau telat menjemput, saat itu pula romantisme dan cinta dalam pernikahan akan menurun. Cobalah untuk menahan rasa keluh Anda.
2. Bawa pekerjaan ke rumah
Jangan sesekali membawa pekerjaan kantor ke rumah. Jika Anda bekerja di rumah bahkan setelah pulang kantor, kapan memberikan waktu kepada pasangan? Pikirkan tentang pasangan yang menunggu Anda di rumah sehingga ia dapat menghabiskan waktu berkualitas bersama Anda.
3. Sibuk dengan gadget
Menjadi pasangan milenial membuat Anda terjebak dalam teknologi. Ini yang membuat masing-masing dari Anda terlena dan akhirnya lupa untuk meluangkan waktu berdua. Tak heran, jika rasa cinta semakin lama akan semakin luntur.
Advertisement
4. Memiliki harapan yang tidak realistis
Banyak pasangan yang menaruh harapantinggi pada pasangannya. Hasilnya, Anda akan kecewa jika harapan itu tidak terwujud. Jangan bandingkan kehidupan pernikahan dengan orang lain yang hobi jalan-jalan ke luar negeri bersama pasangannya. Pasanganmemiliki caranya sendiri untuk membahagiakan Anda.
5. Mengurangi kehidupan seks Anda
Mengurangi kehidupan seks akan menciptakan celah di antara Anda dan pasangan. Ini menandakan bahwa Anda harus memiliki kehidupan seks yang teratur sehingga menciptakan kehidupan cinta yang harmonis.