Tandang ke Markas Arema FC, Pelatih Persib Bawa 18 Pemain

Persib mendapat kabar buruk jelang menghadapi Arema FC

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 14 Apr 2018, 07:30 WIB
Para pemain Persib Bandung berlatih di bawah asuhan Mario Gomez (Foto: Kukuh Saokani/Liputan6.com)

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung akan melakoni laga tandang ke markas Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (15/4/2018), di pekan keempat Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak.

Namun, Persib mendapat kabar buruk jelang menghadapi Arema FC. Tim berjuluk Pangeran Biru itu, harus kehilangan sang kapten, Supardi Nasir.

Seperti diketahui, Komisi Disiplin (Komdis) PSSI menghukum Supardi empat kali larangan bermain. Sanksi ini berawal dari perilaku pemain berusia 35 tahun tersebut saat Persib melawan Mitra Kukar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), 8 April 2018.

Terlepas dari itu, pelatih Persib Mario Gomez membawa 18 pemain menuju Kota Malang. Dari ke-18 pemain tersebut, Mario Gomez mengikutsertakan Atep dan Eka Ramdani, yang sebelumnya tidak dibawa pada tur tandang pertama ke markas Sriwijaya FC, Palembang.

Selain Atep dan Eka, Tony Sucipto juga kembali masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan Gomez untuk melawan Singo Edan.


Topeng Pelindung

Bek Persib Bandung, Bojan Malisic. (Bola.com/Erwin Snaz)

Selain ketiga pemain tersebut, Bojan Malisic turut masuk dalam daftar. Bojan tampaknya akan tetap bermain setelah topeng pelindung hidungnya rampung.

Namun dalam tur ke Malang pekan ini, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh tidak ikut bersama rombongan tim. Selain Muchlis. Begitu juga pemain yang masih menjalani pemulihan cedera seperti, Kim Jeffrey Kurniawan dan Victor Igbonefo juga tidak masuk dalam daftar.


Daftar Pemain

Pemain Persib terus berlatih menyongsong Liga 1 (Kukuh Saokani)

Berikut daftar 18 pemain yang diboyong ke Malang :

Penjaga Gawang : I Made Wirawan, M Natshir Fadhil Mahbuby

Pemain Belakang : Bojan Malisic, Indra Mustaffa, Henhen Herdiana, Tony Sucipto, M. Al Amin Syukur Fisabillah, Ardi Idrus

Gelandang : Hariono, Dedi Kusnandar, Atep, Eka Ramdani, Febri Hariyadi, Ghozali Siregar, Oh-Inkyun

Penyerang : Ezechie N'douassel, Jonathan Jesus Bauman, Airlangga.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya