Liputan6.com, Jakarta - Ada hal-hal di dunia yang tak dapat kita mengerti. Benda-benda di bawah ini misalnya, entah bagaimana terjual dengan harga fantastis.
Baca Juga
Advertisement
Padahal, benda-benda tersebut dianggap tak bernilai banyak kebanyakan orang. Apa saja? Melansir dari Brightside, ini dia.
1. Gumpalan lem kering seharga Rp 3 miliar
Seorang pria Inggris bernama Christopher Herbert menemukan gumpalan lem kering yang menyerupai kepala Homer Simpson dari The Simpson. Dengan niat bercanda, ia memasang foto benda tersebut di eBay. Tak disangka, banyak yang menginginkan benda itu hingga akhirnya terjual seharga 239 ribu dolar atau sekitar Rp 3 miliar.
2. Foto kentang seharga Rp 17 miliar
Fotografer Kevin Abosch bisa mendapatkan uang dengan sangat mudah. Pada tahun 2010, ia memotret kentang dengan latar belakang hitam dan menjualnya ke seorang kolektor dengan harga Rp 17 M.
Advertisement
3. Sepatu kanan Justin Bieber seharga Rp 850 juta
Pada konser di Frankfurt am Main, Justin Bieber melemparkan salah satu sepatunya ke penonton. Seseorang yang beruntung mendapatkannya kemudian menjualnya di eBay seharga Rp 850 juta. Tak diketahui kepada siapa sepatu itu terjual.
4. Piksel di situs internet seharga Rp 13 M
Seorang siswa bernama Alex Tew ingin mendapatkan uang untuk studinya dan menciptakan sebuah situs di mana tiap pixel dijual seharga 1 dolar.
Pesanan minimum adalah 100 piksel dan siapapun yang membelinya dapat menempatkan iklan mereka sendiri di atasnya, dengan tautan ke situs mereka. Alex akhirnya mendapatkan satu juta dolar atau lebih dari Rp 13 M dalam waktu kurang dari 6 bulan. Namanya juga semakin terkenal.
Advertisement
5. Salad kentang seharga Rp 750 juta
Seseorang bernama Zack Brown memutuskan untuk menggunakan platform crowdfunding, Kickstarter untuk mengumpukan untuk memasak semangkuk salad kentang. Dengan niat hanya meminta Rp 130 ribu, ia justru berhasil mengumpulkan Rp 750 juta untuk hal tersebut.
6. Sweater bekas seharga Rp 590 juta
Sepasang suami-istri dari Amerika Serikat, Sean dan Rikki McEvoy membeli sweater olahraga tua di toko pakaian bekas seharga 58 sen dolar Amerika atau sekitar Rp 7 ribu.
Mereka kemudian mengetahui kalau sweater itu milik seorang pemain sepak bola legendaris Amerika, Vince Lombardi Jr. di tahun 50-an. Pasangan itu berhasil menjual sweater itu seharga Rp 590 juta.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Advertisement