Liputan6.com, Milan - AC Milan ternyata pernah mencoba membajak Alvaro Morata pada bursa transfer awal musim ini. Hal tersebut diungkapkan agen yang pernah mewakili AC Milan bernegosiasi dengan Real Madrid.
Baca Juga
Advertisement
"Saya mengonfirmasi bahwa saya mewakili AC Milan bernegosiasi dengan Real Madrid," ujar agen bernama Beppe Bozzo tersebut seperti dilansir Calciomercato.
Berbagai rumor memang berkembang mengiringi keputusan Morata hengkang dari Real Madrid akhir musim lalu. AC Milan, Juventus, serta Chelsea disebut menjadi klub yang menginginkan jasa Morata.
Pada akhirnya, Morata pun memilih Chelsea untuk melanjutkan kariernya. The Blues membayar 80 juta euro atau Rp 1,3 triliun kepada Real Madrid untuk menebus Morata.
Gagal mendapatkan buruannya, AC Milan mengalihkan bidikan. Andre Silva dan Nikola Kalinic akhirnya diboyong ke San Siro sebagai pengganti Morata.
Sayangnya, kedua bomber itu belum bisa menunjukkan tajinya. Andre Silva baru mencetak dua gol dari 21 kali main. Sementara, Kalinic baru membukukan lima gol dari 25 kali penampilan.
Tak Mendapat Bayaran
Kendati dipakai jasanya, Bozzo mengaku tak mendapat bayaran dari negosiasi tersebut. Pasalnya, Bozzo gagal meyakini Real Madrid untuk melepas Morata ke AC Milan.
"Dokumen yang saya harus tanda tangani, harus diisi untuk bisa berlaku. AC Milan sangat ingin mendapatkan Morata, tetapi tak ada kesepakatan yang tercapai," kata Bozzo.
Advertisement
Gagal di Chelsea
Di sisi lain, Morata gagal bersinar bersama Chelsea di musim pertamanya. Bomber berusia 25 tahun itu hanya menyarangkan 14 gol dari 42 kali penampilan.
Kegagalan ini membuat rumor menyebut, Morata akan dilepas Chelsea di akhir musim ini. The Blues kabarnya siap mengorbankan Morata, demi mendatangkan striker Bayern Munchen, Robert Lewandowski.