Salurkan Semua Gaji ke BAZIS, Sandiaga: Baliknya 700 Kali Lipat

Sandi mengatakan BAZIS DKI menargetkan pemasukan Rp 300 miliar tahun ini.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 18 Apr 2018, 13:36 WIB
Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno. (Liputan6.com/Lady Farisco)

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno memastikan semua gaji yang diterimanya akan disalurkan ke BAZIS DKI Jakarta.

"Semuanya mesti transparan dan sesuai dengan janji saya, pendapatan, gaji saya yang dari Pemprov DKI sudah disalurkan ke Pak Zahrul (BAZIS). Sudah sampai kan Pak? Nanti kita duduk sama pengelola keuangan di sini bila perlu transparansi kita akan sampaikan,” kata Sandiaga di Balai Kota Jakarta, Rabu (18/4/2018).

Menurut Sandi, seluruh gaji dan operasionalnya diserahkan ke BAZIS. Ia yakin uang yang ia sedekahkan akan kembali 700 kali lipat.

"Baliknya itu 700 kali lipat. Iya segitu. Allah menjanjikan baliknya 700 kali lipat tentunya dalam bentuk moneter, dalam bentuk kesehatan, kebahagiaan, jadi buat saya harganya tuh enggak akan ternilai," ujar Sandiga.


Istri Mendukung

Wagub DKI Jakarta, Sandiaga Uno memberikan sambutan saat peluncuran program inspiratif 'KAHMIPreneur' di Jakarta, Minggu (11/03). Kahmipreneur bertujuan untuk melatih, mentoring dan membuka akses manajemen modern bagi alumni HMI. (Liputan6.com/Pool)

Sandiaga menyebut, istrinya Nur Asia mengetahui dan menyetujui penyerahan gajinya pada BAZIS.

"Setuju banget dia. Dan dia merasakan banget manfaatnya. Saya merasa keberkahan ini juga akan datang kalau kita melakukan semuanya dengan keikhlasan," imbuh Sandi.

Sandi mengatakan BAZIS DKI menargetkan pemasukan Rp 300 miliar tahun ini.

"Meningkatkan peran BAZIS dalam membangun Jakarta, khususnya memangkas kemiskinan, menurunkan kesenjangan, menciptakan lapangan kerja dan membantu kaum fakir miskin dan duafa," ujar Sandiga.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya