Cara Menghilangkan Mata Panda Tanpa Bantuan Makeup

Tips menghilangkan mata panda tanpa bantuan makeup.

oleh Ana Fauziyah diperbarui 21 Apr 2018, 18:00 WIB
Ilustrasi mata panda (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Banyak faktor yang bisa menyebabkan timbulnya lingkaran hitam di sekitar mata atau lebih sering disebut dengan istilah mata panda. Gaya hidup dan pola makan ternyata sangat memengaruhi terbentuknya lingkaran hitam dan kantung mata tersebut. Apa yang harus dilakukan bila kantung mata mulai muncul?

Jangan khawatir, dilansir dari Business Insider Sabtu (21/4/2018) ada cara sederhana yang bisa membantu Anda mengatasi mata panda tanpa bantuan makeup, yaitu dengan cara sebagai berikut:

Tidur Cukup

Kurang tidur merupakan faktor utama terbentuknya mata panda. Lingkaran hitam di sekitar mata dapat terbentuk karena pembuluh darah melebar yang terjadi saat kurang tidur. Untuk mengatasinya, Anda harus mengganti kebiasaan begadang dengan tidur cukup di malam hari. Tidur cukup akan meningkatkan aliran darah dan nutrisi ke area bawah mata dan mengurangi mata panda.

Kompres Mata

Cara kedua untuk mengatasi mata panda adalah dengan mengopres mata. Anda bisa menggunakan mentimun, tomat, atau teripang dingin yang diletakkan pada mata Anda. Cara tersebut sangat efektif untuk menenangkan area di bawah mata Anda dan mengurangi pembengkakan kulit di sekitar mata. Anda juga bisa menggunakan sendok dingin untuk menenangkan mata Anda yang kelelahan setelah lama menatap layar gadget.

 


Konsumsi Makanan Sehat

Ilustrasi Foto Salad (iStockphoto)

Solusi sederhana lainnya adalah dengan memerhatikan apa saja yang masuk ke dalam perut Anda. Perbanyak konsumsi makanan yang mengandung banyak air dan serat seperti buah-buahan dan sayuran. Batasi konsumsi garam dan hindari minuman beralkohol.

Berolahraga Secara Teratur

Olahraga memberi Anda energi yang akan menurunkan kebutuhan kafein dan akan membantu meringankan lingkaran hitam di bawah mata. Selain itu, olahraga dapat meningkatkan aliran darah dan sirkulasi oksigen dalam tubuh sehingga membantu meringankan bekas menghitam di mata Anda.

 

 

 


Jangan Menggosok Mata

Ilustrasi Foto Alis (iStockphoto)

Menggosok area di sekitar mata akan menarik jaringan kulit halus di bawah mata Anda. Apalagi seiring bertambahnya usia, kulit Anda mulai menipis dan kulit di bawah mata Anda sudah cukup halus. Untuk menghindari dorongan untuk menggosok mata Anda, pastikan Anda tidak alergi terhadap apa pun yang Anda pakaikan di dekat mata Anda seperti pembersih, maskara, eyeshadow, atau krim mata.

Minum Banyak Air

Cara terakhir sangat mudah dilakukan. Tetap terhidrasi adalah kunci utama untuk menyingkirkan kantong di bawah mata Anda. Ketika Anda mengalami dehidrasi, tubuh Anda merespon dengan menahan air sehingga menyebabkan kantong di bawah mata. Meminum delapan gelas air per hari sangat direkomendasikan meskipun kebutuhan air bagi setiap orang bisa berbeda-beda tergantung tinggi badan, berat badan, dan jenis kelamin Anda.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya