Senator negara bagian Illinois, Tammy Duckworth membawa bayinya ke ruangan kongres Gedung Capitol Hill, Washington DC, AS, Kamis (19/4). Duckworth (50) menggendong sang putri dalam pengambilan suara untuk nominasi pengurus NASA. (AP/J. Scott Applewhite)
Senator Tammy Duckworth membawa bayinya yang baru lahir menuju ruangan kongres Gedung Capitol Hill, Washington DC, Amerika Serikat, Kamis (19/4). Bayi perempuan bernama Maile menorehkan sejarah masuk ke ruangan Senat AS pada usia 10 hari (AP/Alex Brandon)
Senator Illinois, Tammy Duckworth membawa bayinya meninggalkan ruang kongres Gedung Capitol Hill, Washington DC, Kamis (19/4). Pekan lalu, Duckworth menjadi senator AS pertama yang melahirkan, saat masih aktif bekerja di Kongres. (AP/Manuel Balce Ceneta)
Senator Tammy Duckworth membawa bayinya meninggalkan ruang kongres Gedung Capitol Hill, Washington DC, Kamis (19/4). Amerika Serikat merupakan satu-satunya negara maju di dunia yang tidak menawarkan cuti kepada ibu yang melahirkan. (AP/Alex Brandon)
Senator negara bagian Illinois, Tammy Duckworth membawa bayinya meninggalkan ruang kongres Gedung Capitol Hill, Washington DC, Kamis (19/4). Undang-undang AS melarang anggota kongres membawa urusan pribadi ke dalam area pekerjaan. (AP/Manuel Balce Ceneta)
Senator Illinois, Tammy Duckworth membawa bayinya meninggalkan ruang kongres Gedung Capitol Hill, Washington DC, Kamis (19/4). Dengan suara bulat, pada Rabu (18/4), senat AS mengizinkan orang tua membawa bayi mereka ke ruangan kerja. (AP/Alex Brandon)