Bukan SID, The Shapers Malah Ajak Band Yogyakarta Kolaborasi

The Shapers merupakan grup band rock asal Prancis.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 21 Apr 2018, 11:20 WIB
Rasgokil, band pop funk asal Yogyakarta

Liputan6.com, Jakarta - Semula, nama grup band Superman Is Dead (SID) dan Endank Soekamti jadi band Indonesia yang diincar The Shapers, band rock asal Prancis, untuk berkolaborasi.

Namun, The Shapers justru jatuh hati dengan gaya bermusik band pop funk asal Yogyakarta, Rasgokil.

Kolaborasi The Shapers dengan Rasgokil bukan untuk pembuatan album rekaman. 

Lebih seru, karena band lintas negara ini bakal satu panggung di perhelatan International Indie Music Festival (IIMF) 2018, yang merupakan bagian dari Pekan Raya Indonesia, di ICE BSD City pada 27 September hingga 7 Oktober 2018 mendatang.

 

 

 

 


Penampilan V-Hads

V-Hads dan Rasgokil

Jangan dilewatkan pula penampilan grup rock alternatif asal Padang, Sumatera Barat, V-HADS 21 yang asik bekerjasama dengan vokalis dan instrumentalis dari berbagai negara Eropa, Amerika Serikat dan Amerika Latin.

Spesial performanya di IIMF 2018, Uul dan rekan-rekannya berencana pasti menamplkan vokalis Geena Fontanella asal AS lewat andalan singel utamanya, “Rain”. Dalam pada itu kerjasama mereka dengan Geena malah telah dinyatakan melalui singel berversi bahasa Inggris dan Indonesia, “21-Dua Sisi”.

 


Dikenal Musik Global

CEO Deteksi Production Harry Koko Santoso

CEO Deteksi Production Harry Koko Santoso, berharap penyelenggaraan IIMF bisa mewakili harapan para pemusik independen Indonesia supaya bisa dikenal luas secara internasional serta mengangkat derajat Indonesia di industri musik dunia.

“Dengan adanya penyelenggaraan International Indie Music Festival, saya berharap bisa mendukung kemajuan langkah musik Indonesia, tidak hanya menjadi tuan rumah di negeri sendiri tetapi juga bisa menembus dunia internasional,” diterangkan Harry Koko.

 


Banjir Musisi

Superman Is Dead (Source: Instagram.com/sid_official)

IIMF 2018 bakal juga diramaikan sejumlah nama besar berkomunitas penonton akbar seperti Slank, SID, Efek Rumah Kaca, Sore, Grass Rock, Barasuara, Payung Teduh, Bangku Taman, Mocca, Endah N Rhesa dan White Shoes & The Couples Company serta banyak lagi lainnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya