Liputan6.com, Jakarta Putus hubungan dengan pasangan adalah hal yang paling menyakitkan. Pilihan tersebut bisa menjadi tindakan yang berat untuk dilakukan. Walaupun begitu, alasan putus sendiri bisa terdiri dari beragam masalah. Bisa jadi karena ketidakcocokan, bosan dengan hubungan, serta ada salah satu pihak yang terus tersakiti.
Baca Juga
Advertisement
Di balik insiden putus hubungan, ternyata ada salah satu pihak pertama yang berupaya untuk membuat pilihan tersebut. Ternyata keputusan untuk mengakhiri hubungan bisa didorong dengan karakter dan zodiak mereka.
Ada empat zodiak yang terkenal memiliki karakter kuat untuk menjadi orang pertama dalam mengakhiri hubungan. Mulai dari Gemini hingga Scorpio, termasuk ke dalam daftar zodiak yang paling duluan memutuskan hubungan.
Artikel tentang empat zodiak yang duluan dalam memutuskan hubungan menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com.
Sementara itu, artikel kedua terpopuler yakni tentang tunawisma yang tinggal di pipa gorong-gorong untuk bertahan hidup. Disusul dengan artikel arti mimpi bertemu dnegan orang meninggal menempati posisi ketiga terpopuler.
Berikut Top 3 Citizen6:
1. Ini 4 Zodiak yang Paling Duluan Memutuskan Hubungan
Pasti adakalanya terdapat satu pihak yang akan menyerah dan berusaha untuk memutuskan ikatan hubungan bersama pasangan.
Biasanya, mereka memutuskan hubungan karena alasan menemukan seseorang yang lebih baik, atau berusaha agar dirinya tidak terus merasa tersakiti. Kecenderungan seseorang untuk pertama kali memutuskan hubungan, ternyata bisa ditebak melalui zodiaknya.
2. Sedih, Tunawisma Ini Tinggal di Pipa Gorong-Gorong untuk Bertahan Hidup
Banyak orang mungkin tak menyadari bagaimana kerasnya kehidupan yang dialami oleh tunawismapada setiap harinya. Ada yang menggunakan kardus sebagai alas tempat tidur dan adapula yang tidur tergeletak seadanya pada tepi ruko-ruko atau bangunan kosong sebagai tempat perlindungan.
Di antara banyaknya pilihan untuk mencari tempat perlindungan, pipa gorong-gorong yang telah lama ditinggalkan merupakan pilihan terakhir bagi tunawisma bernama Victoriano Mansano. Pria tersebut viral sejak Senin (21/4/2018) lalu, setelah akun Facebook Matalinong Matsing mengunggah fotonya.
Advertisement
3. Pernah Mimpi Bertemu Orang Meninggal yang Kalian Kenal? Bisa Jadi Ini Artinya
Mimpi biasanya akan hilang dan kalian akan dengan sendirinya lupa dengan apa yang kalian mimpikan ketika bangun tidur. Hanya saja, nyatanya tak semua mimpi akan mudah kalian lupakan.
Salah satunya adalah ketika kalian bermimpi tentang seseorang yang kita kenal sudah meninggal. Tak sedikit dari kalian tentu pernah mengalaminya. Namun pernahkah kalian bertanya-tanya mengapa bisa orang itu muncul di mimpi ketika kamu sama sekali tidak memikirkannya?Nyatanya mimpi tersebut bisa memiliki beberapa makna.
Saksikan Video Pilihan di Bawah ini: