Liputan6.com, Jakarta - Server komputer pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk SMP/MTS di Jakarta pada hari pertama, Senin 23 April 2018, down. Wakil Kepala Dinas Pendidikan Bowo Irianto mengatakan, gangguan tersebut berdampak molornya pelaksanaan ujian selama 45 menit.
"Danpaknya jadi mundur jadwalnya, sekitar 45 menit. Semula jam 8 sudah mulai jadinya 8.43," ujarnya saat dihubungi Liputan6.com, Senin (23/4/2018).
Advertisement
Sementara itu, Sekretaris Dinas Pendidikan Susie Nurhati mengatakan ganguan tersebut terjadi di seluruh Ibu kota. 3.899 unit komputer yang digunakan untuk UNBK terdampak.
"Down pukul 08.00 WIB dan baru bisa beroperasi pukul 08.45 WIB. Jadi mundur jadwalnya," kata Susie
Susie menjelaskan, server UNBK yang mati berasal dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.
"Jadi servernya yang jeblok itu bukan dari kita tapi dari kementerian. Jadi seluruh Indonesia yang terdampak, bukan hanya kita," katanya.
Bikin Panik
Ia mengakui, petugas IT di sekolah sempat panik saat mengetahui adanya gangguan.
"Walaupun kita punya cadangan untuk antisipasi kalau gangguannya dari pusat ya tetap saja enggak bisa," pungkas dia.
Diketahui, untuk Jakarta Pusat sekitar 373 jumlah server error, Jakarta Utara 595, Jakarta Barat 852, lalu server yang eror di Jakarta Selatan sebanyak 954, di Jakarta Timur ada 1102, sementara di Kepulauan Seribu sebanyak 21 server yang down.
Saksikan video piihan di bawah ini:
Advertisement