Asal Mula 'Ihsan Hadi' yang Menjadi Nama Baru Kentut

Orangtua Kentut sempat mengurus berubahan nama anaknya saat ia masih kecil.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 23 Apr 2018, 15:13 WIB
Ihsan Hadi di Pengadilan Negeri Tangerang setelah hakim memutuskannya berganti nama dari kentut (Pramita Tristiawati)

Liputan6.com, Tangerang - Nama Ihsan Hadi ternyata bukan nama baru bagi Kentut. Pria 30 tahun yang baru saja mendapat persetujuan putusan pengadilan untuk berganti nama itu menuturkan asal mula nama "Ihsan Hadi".

"Waktu umur saya 6 tahun di kampung, guru ngaji saya yang memberi nama Ihsan Hadi," tutur Ihsan, kepada Liputan6.com, Senin (23/4/2018).

Saat itu, guru mengajinya merasa aneh dan bingung mengapa muridnya bernama Kentut. Karena risih, sang guru ngaji memberi nama panggilan sendiri untuk keseharian Kentut semasa kecil, yakni Ihsan Hadi.

Orang-orang, terutama teman kecil Kentut, yang mengetahui nama Ihsan Hadi, juga ikut memanggil dengan nama itu. Kepercayaan diri Kentut kecil pun semakin naik dengan panggilan barunya.

"Masa kecil saya biasa saja. Kalau ada yang tahu pemberian nama Ihsan ya dipanggil Ihsan. Kalau yang enggak tahu, ya dipanggil nama asli," katanya.

Kentut sudah terbiasa dengan ejekan dari orang-orang di sekitarnya sejak kecil terhadap namanya. Tidak ada alasannya untuk membalas mengejek apalagi sampai adu jotos. Kentut kecil hanya membiarkan orang yang mengejeknya lelah dengan tingkahnya sendiri.

Sementara di rumah, orangtua Kentut mengetahui nama baru pemberian guru ngajinya itu. Mereka pun menyadari Kentut lebih menyukai nama barunya. Maka, pada saat itu orangtua Kentut pergi ke kantor kecamatan setempat untuk mengurus legalitas nama baru anaknya.

 


Ciut

Setelah 30 tahun menyandang nama Kentut, akhirnya hari ini Pengadilan Negeri Tangerang, mengabulkan pergantian nama warga Jalan Nyiur IV, Kelurahan Kunciran, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang itu menjadi Ihsan Hadi. (Liputan6.com/Pramita)

Namun sayang, pada saat itu petugas kecamatan membuat orangtua Kentut ciut. Mereka beralasan aturan pergantian nama sangat sulit.

"Namanya orangtua saya hanya petani kecil di Karang Anyar Solo, enggak ngerti ngurus begitu. Dibilang tidak bisa, ya sudah," kenang Kentut.

Hingga akhirnya Kentut dewasa dan memutuskan hijrah dari kampung halaman mengadu nasib ke Tangerang. Di sana ia pun tetap mendapat olok-olok karena namanya. 

Perubahan nama Kentut baru terlaksana setelah ia mengurus perubahan ganti nama ke Pengadilan Negeri Tangerang. Hakim memutuskan menyutujui perubahan namanya menjadi Ihsan Hadi.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya